GorontaloHeadline

Mundur dari Parpol, Rusliyanto Monoarfa Resmi Maju ke DPD RI

BeritaNasional.ID, Gorontalo – Sehari menjelang berakhirnya masa penyerahan dukungan minimal pemilih Bakal Calon Anggota DPD RI, Rusliyanto Monoarfa datang ke KPU Provinsi Gorontalo menyerahkan dukungan minimal pemilih Bakal Calon Anggota DPD RI, Rabu (28/12/2022).

Diketahui bahwa Rusliyanto Monoarfa atau yang lebih dikenal dengan panggilan Dokter Rusli ini telah menyatakan mundur dari kepengurusan DPW Partai Persatuan Pembangunan Provinsi Gorontalo.

Komitmennya untuk mengabdikan diri kepada daerah melalui jalur DPD, menjadi salah satu alasan Dokter Rusli mundur dari kepengurusan partai politik dan memilih menjadi Calon Anggota DPD RI pada Pemilu tahun 2024 mendatang.

Mantan Anggota DPRD Provinsi Gorontalo ini juga mengaku bahwa niatnya untuk maju sebagai Calon Anggota DPD RI telah ada sejak tahun 2021.

“Niatan (maju ke DPD) ini sudah dari beberapa tahun yang lalu, sehingga saya secara resmi telah menyatakan mundur dari kepengurusan PPP melalui surat pernyataan yang sudah Saya serahkan secara resmi di kantor DPW PPP,”ungkapnya.

Dikatakan bahwa keputusannya untuk mundur dari kepengurusan DPW PPP Provinsi Gorontalo, telah dikonsultasikan dengan sejumlah sahabatnya yang merupakan kader PPP termasuk Ketua DPW PPP Nelson Pomalingo.

“Saya juga sudah berkonsultasi dengan sahabat-sahabat Saya termasuk dengan Ketua DPW PPP, Prof Nelson, untuk Saya menyatakan maju sebagai Calon Anggota DPD RI,”sambungnya.

Namun Dokter Rusli menegaskan bahwa meski telah menyatakan mundur dari kepengurusan PPP, Dia tetap membangun komunikasi dengan para pengurus PPP sebagai bentuk komitmen bersama dalam memperjuangkan kepentingan daerah.

“Niat untuk membangun daerah, bersinergi dengan partai politik itu tidak akan pernah surut. Hanya bedanya kalau kita maju DPD harus mundur sesuai dgn syarat yang ditentukan tetapi dalam konteks perjuangan Saya tetap bersama-sama dengan teman-teman di PPP dan itu sudah menjadi komitmen kami dan Insya Allah ini bisa bersatu bersama-sama dari DPD dan parpol untuk memajukan daerah,”pungkasnya. (Noka)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button