ACEHAcehDaerah

Mungkinkah Tedi Irawan Bakal Tampil Dalam Bursa Pilket DPD FSPPP-SPSI Aceh

beritanasional.id | ACEH TAMIANG — Hingga mencapai Hari Minus (H. Min) 3 pendaftaran diri bakal calon ketua Pengurus Daerah (PD) Federasi Serikat Pekerja Pertanian dan Perkebunan – Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (FSPPP-SPSI) Provinsi Aceh yang acaranya digelar pada 26-27 September 2022 besok, belum ada kabar adanya sosok dari Kabupaten/Kota di Aceh yang namanya mencuat atau diusung  untuk tampil pada bursa pemilihan calon Ketua FSPPP-SPSI Aceh.

Dari amatan dan informasi yang berhasil dihimpun media ini, dari sekian banyaknya tokoh-tokoh pegiat pejuang tenaga kerja yang tergabung diwadah FSPPP-SPSI Aceh ini, ada selentingan yang menyebutkan bahwa baru ada satu nama yang kabarnya akan turut ambil bagian dalam kancah peta demokrasi FSPPP-SPSI di tingkat Aceh untuk masa bakti tahun 2022-2027.

Kabar yang masih simpang siur tersebut menyebutkan bahwa Tedi Irawan, SH.MH dikabarkan bakal ikut tampil meramaikan ajang pemilihan ketua FSPPP-SPSI Aceh. Dalam hal ini Tedi Irawan bakal nongol sebagai incumbent. Namun untuk membuktikan kebenaran dari kabar dimaksud, Media ini belum berhasil menghubungi Tedi Irawan, SH. MH untuk dikonfirmasi.

Sementara itu, dari sejumlah pengurus cabang FSPPP-SPSI Kabupaten/Kota di Aceh maupun dari Pengurus Unit Kerja (PUK) diseluruh Aceh, masih terdengar sepi atas pengusungan nama maupun kemauan secara pribadi untuk mengikuti ajang kompetisi peraihan suara pada Musda ke IV FSPPP-SPSI Aceh tahun ini.

“Kami dari PC FSPPP-SPSI Aceh Singkil beserta segenap pengurus PUK sudah sepakat masih mengusung pak Tedi Irawan untuk memimpin FSPPP-SPSI Aceh kembali,” tegas Ketua PC FSPPP-SPSI Kabupaten Aceh Singkil, Syafi’i Bancin saat dihubungi media ini melalui selulernya, Sabtu (24/9/2022).

Diungkapkan Safi’i, seluruh kepengurusan PC dan PUK SPPP-SPSI di Kabupaten Aceh Singkil masih tetap mendukung Tedi Irawan bukan karena adanya tekanan maupun intervensi, namun semata-mata karena melihat kinerja dan karya Tedi selama memegang tampuk kepemimpinan PD FSPPP-SPSI Aceh.

Begitu juga dengan suara yang dilontarkan dari pihak kepengurusan PC FSPPP-SPSI Kabupaten Nagan Raya yang hingga sampai hari ini masih belum memiliki niat untuk menampilkan seseorang sebagai kontestan dalam pemilihan Ketua PD FSPPP-SPSI Aceh. [] SUPARMIN

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button