DaerahSumateraSUMUT

Peduli Olahraga, Ketua PAC PP Nibung Hangus Berikan Bantuan Bola dan Kostum

BeritaNasional.ID, Batubara Sumut – Pimpinan Anak Cabang Pemuda Pancasila (PAC PP) Kecamatan Nibung Hangus Kabupaten Batubara memberikan bantuan dua unit bola kaki, dan kostum kepada remaja yang di wakili Kepala Team yang berada di Desa Bagan Baru dan Desa Kapal Merah, Kecamatan Nibung Hangus Kabupaten Batubara, Rabu (20/10/2021).

“Bantuan ini sebagai rasa peduli kami Dari PAC Pemuda Pancasila Nibung Hangus terhadap anak-anak muda yang banyak menyukai olahraga dibidang sepak bola yang berada di Desa Kapal Merah dan Desa Bagan Baru,” kata Ketua PAC PP Ridwan.

Ridwan menyebutkan, bantuan ini diharapkan dapat bermanfaat bagi pemuda demi menghindari kenakalan remaja dari Narkoba, dan hal seperti ini pula justru harus di perhatikan apa yang menjadi kebutuhan para remaja.

Walaupun bantuan yang disalurkan terlihat tidak seberapa, namun dalam kondisi pandemi saat ini, Ridwan berharap agar dapat memberikan motivasi dan kepeduliannya pada club pesepak bola.

“Tetap semangat buat parah pengurus dan pemain,” cetusnya.

Terpisah Erwin pengasuh bola berharap dengan bantuan yang diterima team sepak bola remaja ini dapat be guna dan menambah semangat pesepak bola ini.

“Kami mewakili rekan rekan pengasuh team sepak bola mengucapkan ribuan terima kasih kepada Ketua PAC PP Bung Ridwan karna sudah peduli dan perhatian kepada Pemuda,” cetusnya.

Erwin juga menyebutkan, bahwa pihaknya akan tetap berupaya membantu semaksimal mungkin bagi tim sepak bola ini, agar tetap berkembang dan menjadi panutan buat regenerasi berikutnya. (FTR-BB/01)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button