Jawa Timur

Penyaluran Bantuan Muhammadiyah Untuk Penyintas Erupsi Gunung Semeru

BeritaNasional.ID Lumajang- Lazismu (Lembaga Amil Zakat Infaq dan shodaqoh Muhammadiyah) kabupaten Lumajang menyalurkan bantuan untuk penyintas erupsi gunung semeru, penyaluran bantuan berupa alat perabot dapur dan juga sprinbad serta famili kid dan lain lain Sabtu (08/10/2022) di hunian pelengkap (hunkap) erupsi gunung Semeru.

Drs Aminuddin ketua pimpinan daerah Muhammadiyah kabupaten Lumajang  mengatakan penyaluran bantuan untuk penyintas erupsi gunung Semeru merupakan program khusus Muhammadiyah yang mana dalam bantuan tersebut tidak hanya bantuan pembangunan rumah dan isinya namun pembinaan juga pemberdayaan juga akan menjadi program berkelanjutan.

“Jadi ini memang program kita khusus untuk yang 40 hunian, saat ini kita membantu mereka semua kebutuhan perabot rumah seperti ada kompor. Ada sprinbad dan lain lain ini yang tahap pertama kemudian kami ada bantuan lagi di tahap ke dua ada 160 unit hunkap yang dulunya huntara saat ini di ganti hunkap, kita tidak membantu membangunkan hunkap saja kita juga akan memberikan pembinaan berupa ilmu pendidikan karena kita ada fasum seperti masjid, ada balai RW untuk pendidikan ada, TK juga ada, toko semacam kantor nanti juga ada, Muhammadiyah juga memberikan pembinaan kepada masyarakat setempat, kita bertekat Muhammadiyah tidak hanya sekedar memberikan sesuatu lalu di tinggal akan tetapi Muhammadiyah akan terus memberikan pembinaan, pemberdayaan masyarakat, progam pemberdayaan adalah pemberdayaan UMKM yang ringan yang bisa di jangkau masyarakat, seperti pembuatan kue dan yang lain lain sesuai sdm masyarakat”.jelasnya

Amin juga berharap dengan adanya pembinaan pemberdayaan ke masyarakat bisa menjadi masyarakat yang berwiraswasta yang mandiri dan bisa menambah ekonominya.

“Harapan kita nanti khususnya dari bantuan kita yang kita bangun agar mereka bisa menjadi wiraswasta yang mandiri kemudian mereka bisa menambah perekonomian mereka masing-masing”. Tambahnya

Di tempat yang sama kepala kantor Lazismu Lumajang Said Romdhon manambahkan bahwa bantuan bantuan tidak hanya dari Lazismu kabupaten Lumajang melainkan juga dari Lazismu kabupaten kabupaten lain, bantuan yang di berikan saat ini sudah melalui survei.

“Pertama kalau untuk bantuan yang memang bantuan yang di berikan ini adalah dari Lazismu kabupaten kabupaten lain dan juga masyarakat itu yang di kasihkan yang besar besar itu seperti kasur dan perabotan dapur juga ada famili kit, intinya kalau bantuan ini sudah melalui survei sebelumnya yang mana kemarin satu hunian ada dua kamar yang di berikan hanya satu kasur maka kami memberikan lagi satu kasur lagi kita mencoba untuk melengkapi semua itu”. ungkapnya

Said juga menegaskan bahwa saat ini Lazismu fokus pada pembangunan hunkap sebanyak 160 unit.

“Saat ini kami fokus pada tahap dua yaitu membangun hunkap sebanyak 160 unit yang isyaalloh di targetkan di Oktober ini sudah bisa di tempati”. Paparnya lagi (Rhm)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button