MetroSulawesi

PP. Ash-Shalihin Sukses Gelar E-Fun Day

 

BeritaNasional.ID, GOWA — Bertempat di Pondok Pesantren Ash-Shalihin Gowa. Jum’at, 11 Maret 2022, Puluhan santri mengikuti kegiatan sehari senang Bahasa Inggris dengan istilah E-Fun Day. Kegiatan ini diselenggarakan dengan kerja sama mahasiswa Institut Parahikma Indonesia. Ini bertujuan agar para santri senang belajar Bahasa Inggris.

M. Kafrawy Saenong, selaku Pimpinan PP. Ash-Shalihin Gowa, mengapresiasi kegiatan ini berjalan baik. Dukungan mahasiswa IPI ini, membuat para santri menyiapkan diri di era global. “Bahasa Inggris merupakan bahasa yang paling banyak digunakan, sehingga hal ini mendorong kami agar terus menyiapkan generasi ke depan agar tidak gugup dengan Bahasa Inggris”, tutur Kafrawy yang juga dosen di beberapa Perguruan Tinggi di Makassar Dan Gowa.

Santri sangat senang dengan Hari Bahasa Inggris ini. Fatra salah satu perwakilan santri berkata, kegiatan ini membuat motivasi lebih bagi saya agar terus belajar. “Ayo belajar Bahasa Inggris sedini mungkin”, tutupnya.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button