Lumajang

Puluhan Petani Datangi Dinas PUTR Lumajang, Ada Apa ?

BeritaNasional.ID, LUMAJANG JATIM – Sebelumnya beberapa petani datangi Dinas PUTR guna koordinasi kapan dam Gambiran akan di bangun di karenakan berdampak besar pada kekeringan lahan petani di wilayah desa boreng dan sekitarnya, paska kordinasi berlanjut hingga pihak dinas PUTR mengundang beberapa kelompok tani Rabu (31/05/2023)

Puluhan Petani Desa Boreng dan Desa Blukon, petani terdampak bongkarnya Dam Boreng kali asem memohon agar ada upaya dari pemerintah untuk segera mengadakan pembangunan. 

“Begini pak karena di Boreng beberapa tahun ini mengalami kekeringan akibat dam jebol (red; bongkar) maka kita mohon agar supaya itu di upayakan untuk segera di adakan pembangunan di dam Boreng sedangkan di wilayah kabupaten lumajang ini katanya belum punya anggaran maka dari ini yang penting air bisa ngalir meskipun itu sifatnya bangunan sementara Katakannya seperti pemasangan bronjong kami tidak menuntut yang muluk muluk karena menyesuaikan anggaran yang ada di kabupaten Lumajang” pintan Bambang ketua Himpa Desa Boreng 

Lanjut Bambang petani hanya menginginkan sawahnya terairi tidak kekeringan lagi, dirinya juga membenarkan jika alih fungsi pertanian saat ini sudah mulai berubah di karenakan efek  dampak jebolnya dam kali asem tersebut.

“Kami yang penting air mengalir kami sudah beberapa tahun mengalami kekeringan dan sengsara kehidupan kami petani di desa Boreng bahkan kami sudah banyak yang mengalih fungsikan sawah kita banyak yang di jual ke perumahan atau di tanami tanaman non pangan ini efek dari jebolnya dam Gambiran Boreng”. Ujarnya 

Bambang menambahkan ada sekitar 380 hektar sawah dari 3 desa yang terdampak 

“380 hektar di 3 desa /kelurahan, di antaranya kelurahan Rogotrunan desa Boreng dan sebagian kelurahan jogotrunan”. Pungkasnya .

Undangan di tujukan pada petani

Sementara di tempat yang sama Subowo Selaku Humas Dinas PUTR kabupaten Lumajang mengatakan kedatangan puluhan petani terkait kekurangan air yang ada di wilayah desa Boreng dan sekitarnya.

“Kaitannya hal tersebut kita selaku berfikir melayani masyarakat yang lebih baik khususnya di bidang pertanian kaitannya dengan kekurangan air yang ada di wilayah  Boreng khususnya”. Ucapnya 

Subowo juga mengatakan pihaknya akan berupaya berkoordinasi sehingga apa yang akan di lakukan benar benar sesuai dengan harapan para petani.

“Ini berupaya kami selalu berkoordinasi sehingga apa yang kita lakukan nanti bener bener sesuai dengan harapan masyarakat utamanya dalam hal hala seperti ini kita selalu melakukan inovasi inovasi yang kaitannya dengan hal tersebut”. Paparnya 

Langkah yang akan di lakukan dinas PUTR menurut Subowo melakukan perbaikan dengan kondisi membuat air itu bisa mengalir ke arah  saluran yang ada di Desa Boreng.

“Langkah langkah yang kita lakukan yang pertama kita melakukan nanti memperbaiki dengan kondisi agar nanti membuat air itu bisa mengalir ke arah saluran yang ada di desa Boreng” 

“Ya kami tegaskan petani tadi itu kami undang bukan datang sendiri , karena kami selaku pelayan Masyarakat petunjuk dari bapak Bupati dan wakil bupati agar kita selalu optimal melakukan pelayanan tersebut, sifatnya undangan” tegas Subowo (Rhm)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button