TNI Dan Polri

Putus Penyebaran Covid-19, Personel Polsek Belitang Patroli Bersama Gugus Tugas Covid-19

BeritaNasional.ID, Sekadau – Dalam upaya mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, tim gugus tugas Covid-19 Kecamatan Belitang, Kabupaten Sekadau, Kalbar rutin menggelar patroli bersama di tengah pandemi virus Corona, Kamis (7/5/2020) malam.

Patroli tersebut guna mencegah segala bentuk gangguan kriminalitas serta untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan 1441 H.

Tim gugus tugas yang terdiri dari personel Polsek, Koramil, Sat Pol PP Kecamatan, Puskesmas dan dibantu linmas desa dalam setiap melakukan pengamanan serta melaksanakan tugas jaga di posko Covid-19.

Tahap pertama posko pengamanan Covid-19 kecamatan Belitang telah usai yang telah dilakukan selama 14 hari dimulai dari tanggal 24 April s/d 7 Mei 2020, kemudian dilanjutkan dengan tahap kedua dari tanggal 7 Mei s/d 21 Mei 2020.

Kapolsek Belitang IPTU Suritno menegaskan personel kepolisian Polsek Belitang akan terus mendampingi dan bersinergi dengan tim gugus tugas Kecamatan dalam upaya memutus rantai penyebaran Covid-19.

“Kami juga akan terus memberikan
imbauan kepada masyarakat dalam menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS), Phsycal Distancing, serta pemakaian masker apabila keluar rumah dan tidak mudik jelang lebaran,” Pungkas IPTU Suritno.(Aji-Humas Polres Sekadau)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button