Lumajang

Rocky Apresiasi Kepada Masyarakat Desa Bence yang Antusias Dalam Berpartisipasi Ikuti Progam PTSL

BeritaNasional.ID, LUMAJANG JATIM – Penyerahan sertifikat tanah untuk rakyat melalui Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) tahun 2024 Desa Bence kecamatan Kedungjajang Selasa (02/07/2024) di kantor desa Bence penuh antusias warga.

Ada 400 sertifikat yang di bagikan pada saat ini dari 1100 pendaftar melalui progam PTSL tahun 2024 di desa Bence kecamatan Kedungjajang kabupaten Lumajang.

H.M Rocky Soenoko apresiasi kepada masyarakat yang telah antusias berpartisipasi mengikuti progam PTSL secara tidak langsung masyarakat telah memerangi mafia tanah.

“Kami hadir disini sebuah bukti bahwa tugas pemerintah telah berhasil memberikan kepastian hukum pada hak atas tanah masyarakat”. ucapnya

Dirinya juga mengatakan adanya antusias warga ini harus di dukung penuh oleh stakholder pemerintah dalam mensukseskan progam PTSL.

“Ini sebuah suport sebuah dorongan meraka siapapun nanti mensukseskan progam PTSL, ini merupakan stimulus mendorong semangat meraka bahwa mereka bekerja baik mulai pokmasdarnya perangkat desanya bahkan kepala desa sangat luar biasa berkomitmen dan bertanggung jawab”. ujarnya

Kepala desa saat menyerahkan sertifikat tanah kepada masyarakat

Rocky Berharap di kabupaten Lumajang ini progam PTSL bisa di ikuti seluruh masyarakat dan semua bisa bersertifikat 

“Ada kurang lebih 30 ribu pendaftar di kabupaten lumajang dan semoga bisa menjadi sertifikat di tahun 2024”. harapnya  

Muhammad kepala desa Bence berharap dengan adanya progam dari pemerintah masyarakat bisa hidup dengan tenang serta ta’at peraturan.

“Harapan saya agar masyarakat hidupnya tenang rukun dan masyarakat agar ta’at peraturan pemerintahan”. paparnya

Diketahui pajak PBB Desa Bence Lunas 100 persen dan tercepat se kecamatan Kedungjajang kabupaten Lumajang. 

“Alhamdulilah pajak PBB Lunas 100 persen, berkat kerjasama masyarakat dan pemdes desa jadi satu”. ujarnya  

Dipaparkan keberhasilan tersebut tak luput dari hasil komunikasi dan sosialisasi pemerintah desa dan masyarakat 

“Saya berterima kasih pada pemerintah khususnya BPN dengan adanya progam PTSL masyarakat saya tambah dekat dengan saya”. Pungkasnya (Rochim/Bernas)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button