SUMUTTanjung balai

Sat Polairud Polres Tanjungbalai Berikan Bansos Pada Nelayan

BeritaNasional.ID-TANJUNGBALAI
Sat Polairud Polres Tanjungbalai melaksanakan kegiatan berupa pemberian Bantuan Sosial (Bansos) kepada warga nelayan yang berada pada Sungai Asahan untuk wilayah hukum Polres Tanjungbalai.akibat terkena dampak Covid 19, yang dilaksanakan Senin 6/9/21 berkisar pada Pukul 11.00 Wib.

Dimana Bansos yang diberikan tersebut berupa 10 (Sepuluh) paket yang mana masing masing berupa Beras 5 (Lima) kg, Minyak makan 1 (Satu) kg, Gula pasir 1 (Satu) kg, Telor ayam 10 (Sepuluh) butir.

Pelaksanaan Bansos tersebut dengan menggunakan Kapal Patroli KP II 2027, KP 1014 dan KP Bhabin Kamtibmas dengan jumlah personil 8 (Delapan) orang, yang dipimpin oleh Kasat Polairud Polres Tanjungbalai AKP T.Sianturi.

Dengan pembagian Sembako berupa Bansos tersebut warga merasa terbantu dan menyampaikan rasa terima kasih kepada Polairud Kota Tanjungbalai yang telah peduli kepada Warga yang membutuhkan bantuan dimasa pandemi Covid 19 yang sedang mewabah sampai saat ini.

Kegiatan pemberian Bansos tersebut dilaksanakan dengan mamatuhi Protokol Kesehatan yang ketat dan kegiatan berakhir pada pukul 12.00 Wib dalam keadaan aman dan baik (As18)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button