DaerahJawa TimurPendidikanSitubondo

Sebanyak, 54 Siswa Siswi SMAN 1 Situbondo Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Melalui Jalur SNBP

BeritaNasional.ID – SITUBONDO JATIM,-Melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), sebanyak 54 siswa siswi SMA Negeri 1 Situbondo diterima diberbagai perguruan tinggi favorid, Rabu (17/5/2023).

Salah satu siswa SMAN 1 Situbondo, Syarif Husein Al Muhdar mengatakan, bahwa dirinya di terima di Universitas Negeri Airlangga Surabaya, Fakultas kedokteran melalui jalur SNBP merupakan salah satu kebanggaan tersendiri bagi dirinya maupun keluarga besar SMAN 1 Situbondo.

“Dari kurang lebih 1000 siswa se-Indonesia yang mendaftarkan diri ke Universitas Erlangga Surabaya jurusan kedokteran, yang diterima hanya 60 siswa, salah satunya saya. Tentu hal ini salah satu kebahagiaan bagi saya maupun keluarga besar SMAN 1 Situbondo,” jelas Syarif ketika berada di ruang kepala sekolah SMKN 1 Situbondo.

Lebih lanjut, Syarif mengatakan, pendataran melalui jalur SNBP tersebut, cukup melampirkan sertifikat prestasi olimpiade kejuaran OSN juara II di kelas X dan juara I di kelas XI tingkat Kabupaten. “Sertifikat ini yang saya lampirkan saat mendaftar. Selanjutnya melampirkan kejuaran second Liner Up di Malaysia dengan mendapatkan medali perunggu di kejuaraan se-Asia Tenggara. Saya juga melampirkan nilai raport dari semester I sampai semester akhir,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMAN 1 Situbondo, Martha Mila Sughesti mengatakan bangga dengan berbagai prestasi yang telah diraih oleh siswa siswinya. “Saya juga mendukung peraihan prestasi siswa siswi SMAN I Situbondo dengan cara memfasilitasi semua kebutuhan siswa. Prestasi ini harus dimiliki dulu oleh Kepala Sekolah dan gurunya, sehingga siswa ini bisa termotivasi untuk bisa berlomba-lomba mendapatkan prestasi serupa,” tuturnya.

Tak hanya itu yang disampaiakan Martha Kepala Sekolah SMAN 1 Situbondo. Namun, dia juga berharap seluruh siswa di SMAN I Situbondo tidak hanya jadi jago di kandangnya saja, tapi mereka harus bisa meraih prestasi di tingkat nasional maupun internasional.

“Alhamdulillah, selama kurang lebih 3 bulan, saya menjadi Kepala Sekolah di SMAN I Situbondo, kurang lebih ada 400 penghargaan yang sudah didapat siswa-siswi. Dengan berbekal prestasi dan sertifikat, ada 54 siswa yang baru lulus sekolah berbagai jurusan diterima di Perguruan Tinggi Negeri melalui jalur SNBP,” pungkas Martha. (As’ad/Bernas)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button