SUMUTTanjung balai

Selalu Sepi dan Sunyi Dinas Bina Marga dan Kontruksi UPT Jalan, Jembatan Tanjungbalai Apakah Tidak Punya Pegawai?

BeritaNasional.ID-TANJUNGBALAI SUMUT Dinas Bina Marga dan Bina Kontruksi UPT Jalan dan Jembatan yang berada pada Jalan Jenderal Sudirman Kota Tanjungbalai tampaknya bukanlah seperti sebuah Dinas yang lainnya.

Dimana ketika Wartawan berkunjung ingin melakukan Kompirmasi pada Selasa 12/4/22 berkisar Pukul 15.00 Wib terkait kegiatan pembangunan sebuah jembatan yang berada di Jalan Lintas Air Joman, namun Dinas Bina Marga dan Bina Kontruksi UPT Jalan dan Jembatan Cabang Tanjungbalai tersebut seperti layaknya tempat pemakaman sunyi, sepi, hening dan pintunya juga tampak tertutup rapat.

Dalam hal ini Dinas Bina Marga dan Bina Kontruksi yang berada di Kota Tanjungbalai tak layak dikatakan sebuah Dinas ataupun Kantor tanpa ada kegiatan pada Dinas tersebut, padahal pemerintah telah memberikan gaji kepada mereka para Pegawai yang ada pada Dinas Bina Marga yang cukup begitu besar.

Untuk itu kepada Gubernur Sumatera Utara/ Kepala Dinas Bina Marga dan Bina Kontruksi Sumatera Utara agar dapat mengambil tindakan yang tegas dan mengevaluasi kinerja UPT Bina Marga dan Bina Kontruksi yang berada di Kota Tanjungbalai.

Dan untuk itu kepada Kepala Dinas Bina Marga dan Kontruksi UPT Jalan dan Jembatan yang berada di Kota Tanjungbalai dan seluruh Pegawai Dinas yang bekerja disana, Jangan ketika melaksanakan kegiatan Proyek baru Dinas tampak berpenghuni dan beraktivitas.

Namun ketika Kantor/ Dinas Bina Marga dan Kontruksi UPT Jalan dan Jembatan tidak lagi ada kegiatan/ Proyek maka Dinas tersebut kembali sunyi dan sepi dan hal ini harus nenjadi perhatian yang serius dari Bapak Gubernur Sumatera Utara.(As18)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button