DaerahJawa TimurSitubondoSosial

Peringatan Hari Bhayangkara ke – 77, Polsek Kendit Polres Situbondo Gelar Bakti Sosial Plesterisasi dan Pengecatan

BeritaNasional.ID – SITUBONDO JATIM – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77 Polres Situbondo, Polsek Kendit melaksanakan bakti sosial plesterisasi dan pengecetan rumah milik Arnami (64) warga KP Taman Sacca RT.002 RW.01 Desa Kendit, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo, Kamis (22/6/2023).

Selain itu, presterisasi juga dilaksanakan di rumah Aswandiyono (61), warga KP Karang Anyar Timur RT.002 RW.002 Desa Kendit, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo. “Saya ucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolres Situbondo yang langsung turun melaksanakan plesterisasi dan pengecetan di rumah saya,” ujar Aswandiyono.

Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto ketika berada di rumah Arnami mengatakan, bertepatan dengan peringatan HUT Bhayangkara ke-77, Polres Situbondo melakukan berbagai bakti sosial, termasuk memplester dan mengecet rumah milik Arnami dan Aswandiyono. “Ke dua rumah warga tersebut memang layak dibantu. Oleh karena itu, saya bersama jajaran turun langsung untuk melakukan perbaikan rumah milik Arnami dan Aswandiyono,” tuturnya.

Lebih lanjut, Kapolres Situbondo mengatakan, dengan adanya perbaikan rumah warga yang kurang mampu oleh Polsek Kendit, Polres Situbondo ini, diharapkan bagi masyarakat yang mampu mau peduli dengan warga yang kurang mampu. “Saya harapkan masyarakat yang mampu mau membantu kepada masyarakat yang kurang mampu,” tutur AKBP Dwi.

Tak hanya itu yang disampaikan AKBP Dwi, namun Kapolres Situbondo juga berharap masyarakat bersama polisi mau menjaga kamtibmas bersama. “Dalam rangka memperingati HUT Byangkara ke-77, selain melakukan perbaikan rumah masyarakat kurang mampu, kami juga melakukan anjangsana, khitanan massal dan kegiatan sosial lainnya,” pungkas Kapolres Situbondo (As’ad/BeritaNasional.ID)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button