BondowosoDaerahJawa Timur

Rante Home Stay & Cafe Jadi Favorit Wisatawan Lokal Dan Asing

Berita Nasional.ID, BONDOWOSO JATIM – Berjarak 50m ke pendakian wisata Kawah Ijen, terdapat sebuah pondok yang disukai para wisatawan lokal maupun asing. Tempatnya terkesan sederhana layaknya di desa. Namanya

Rante Home Stay & Cafe yang baru empat tahun beroperasi sejak 17 Agustus 2019. Tempat ini memiliki fasilitas unggulan yang rekomended.

“Ada dua belas room/kamar dengan Empat type yang kami sediakan bagi wisatawan yang ingin menginap. Mulai dari Rante yang berisi 2 bed besar + 1 bed susun/sofa bed untuk maksimal 6 orang, Big Glamping yang berisi Doble Bed untuk 4 orang, Medium Glamping, Single Bed dan Type Panggung yang berisi Doble Bed serta sudah dilengkapi dengan 1 dapur,” ungkap pengelola Rante Home Stay & Cafe, Siti Agustinah, Minggu (05/11/2023).

Semua room yang telah disebutkan juga dilengkapi dengan fasilitas kamar mandi tiap kamarnya.
“Biasanya, tamu yang menginap disini lebih suka nuansa dingin, namun untuk wisatawan yang merasa kedinginan kami sediakan spray elektrik,” urainya.

Disamping itu, semua room Rante Home Stay & Cafe sudah tersedia air panas, dan free breakfast sejumlah tamu yang ditentukan dalam kesepakatan.
Titin memang ingin membuat para tamu nyaman dan tinggal seperti di rumahnya sendiri, sekaligus mengeksplore kondisi lingkungan sekitar.

“Sebab selain pondok, kami juga menyediakan cafe yang buka 24 jam, menyediakan makan prasmanan/buffet, free karaoke, free api unggun 24 jam, menyediakan jasa electone, karyawan ramah, bersahabat dan memiliki kemampuan berbahasa Inggris, menyediakan jasa guide, persewaan tenda, masker, trolly dan lain-lain serta memiliki lahan parkir yang luas,” ujarnya.

Memiliki fasilitas mewah, Rante Home Stay & Cafe mematok harga yang terjangkau murah bagi semua kalangan.
“Harga yang kami patok untuk wisatawan yang ingin menginap bermacam-macam. Dimulai dari 400k untuk satu malam, sampai 1 juta per malamnya wisatawan sudah bisa merasakan penginapan dengan nuansa yang indah, asri, tenang dan nyaman,” jelas Titin, sapaannya.

Dalam hal administrasipun, pengelola tidak meminta syarat yang berat bagi pengunjung lokal maupun asing.
“Pertama harus booking dulu, kalau mendadak saya tidak berani berjanji karena banyaknya tamu yang kesini, wajib menunjukkan KTP dan DP 50%. Jadi untuk administrasi tidak kita persulit,” tukasnya.

Homestay ini sangat mudah ditemukan karena sudah terdeteksi di Google Maps, memiliki akun Sosial Media (Sosmed) seperti Instagram (@rantecafehomesta), Tiktok (@homestay_rante_ijen), berlokasi di pinggir jalan pantura Ijen Bondowoso-Banyuwangi serta dekat dengan kawasan wisata Kawah ijen.

Untuk informasi lanjutan dan pemesanan kamar bisa menghubungi pengelola Rante Home Stay & Cafe melalui No Whatsapp 082245547629. (Zainul Muhaimin)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button