DaerahEks Keresidenan Madiun

Anggota DPR RI Ina Ammania dan Wabup Lisdyarita Kunjungi Stand Bazar Ramadhan

BeritaNasional.ID, Ponorogo – Kepedulian Anggota DPR RI fraksi PDI Perjuangan, Ina Ammania terhadap pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) di Ponorogo patut diacungi jempol.

Terbukti, dirinya aktif turun langsung menemui para pelaku IKM serta memborong sebagian dagangannya seperti yang dilakukannya saat berada di bazar ramadhan yang digelar di area Monumen Bantarangin, Sumoroto, Ponorogo, Rabu (21/04/2021).

Sebelumnya, Anggota Komisi VIII DPR RI tersebut ikut serta dalam penyerahan sertifikat produk halal kepada pelaku IKM mendampingi Bupati Ponorogo dan Wabup Lisdyarita.

“Ini dalam rangka kunker dan reses. Dimana kita berupaya membangkitkan ekonomi kerakyatan disaat masa pandemi ini. Sesuai komisi yang saya bidangi. Tadi kita juga ikut menyerahkan sertifikat produk halal IKM yang dikeluarkan oleh Kementrian Agama,” kata Ina Ammania.

Legislator PDIP dari Dapil VII Jatim tersebut juga sangat terkesan dengan adanya kemajuan para pelaku IKM. Dirinya akan terus berupaya melakukan pendampingan terhadap IKM yang ada di Ponorogo agar semakin bagus dan berkualitas demi meningkatkan ekonomi kerakyatan di tengah pandemi Covid – 19 saat ini.

Sementara itu, Wakil Bupati Ponorogo, Lisdyarita mengungkapkan bahwa keberadaan IKM ini sangat membantu pemerintah dalam meningkatkan perekonomian rakyat yang sempat terpuruk akibat pandemi.

“Adanya bazar ramadhan seperti ini menandakan bahwa perekonomian di Ponorogo mulai bangkit setelah adanya pandemi. Kami akan dukung terus para pelaku IKM. Dan jangan lupa, karena pandemi belum berakhir, apapun kegiatan para pelaku IKM, tetap jaga protokol kesehatan,” tandas Wabup Lisdyarita. (ns)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button