BondowosoDaerahHukum & KriminalJawa Timur

Hari Ketujuh Pasca OTT KPK, Bondowoso Mencekam

Berita Nasional.ID, BONDOWOSO JATIM – Pada hari ketujuh setelah melakukan OTT, KPK terus bergerilya di kota tape untuk mencari target lanjutan. Ada dua tim yang bergerak.

Masing-masing tim menggunakan Mobil Toyota Hiace. Tim 1 bergerak ke Pendopo, menemui Pj Bupati Drs. H. Bambang Soekwanto, MM, sedangkan Tim 2 bertugas ke Kantor Pemkab Bondowoso.

Pantauan Berita Nasional.ID, setelah Tim 1 bergerilya ke pendopo saudarinya, dilanjutkan ke Kelurahan Sekar Putih Kecamatan Tegalampel. Kabarnya, di Kelurahan Sekar Putih, KPK memeriksa seorang kontraktor yang berhubungan dengan kasus Yossi.

Sedangkan Tim 2, setelah menggeledah ruangan Kabag Umum dan Staf Ahli H. Munandar langsung menuju ke arah Situbondo. Ternyata, sesampainya di simpang jalan menuju Ijen, langsung belok kanan. Tim antirasuah ini mencari rumah H. Munandar, karena saat ke ruangannya, H. Muna, sapaannya, tidak ada di ruang kerjanya.

Pantauan media ini, di Pemkab Bondowoso terlihat mencekam. Yang biasanya di Pemkab terdengar hiruk pikuk antar pegawai. Tapi sekarang membisu seribu bahasa.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button