DaerahJawa TimurRagamSitubondoTNI Dan Polri

Danramil 0823/12 Suboh Salurkan Obat ke Warga Isolasi Mandiri

BeritaNasional.ID – SITUBONDO JAWA TIMUR,- Kodim 0823 Situbondo melalui koramil masing masing wilayah se-Kabupaten Situbondo melakukan pendistribusian obat secara dor to dor kepada masyarakat yang sedang menjalani isolasi mandiri akibat terpapar Covid-19, Jumat (6/8/2021).

Seperti yang dilaksanakan oleh Danramil 0823/12 Suboh bersama anggotanya, anggota Polsek Suboh, tenaga medis Puskesmas Suboh dan Kades setempat pendistribusian obat kepada warga isolasi mandiri yang terpapar Covid-19.

“Paket obat yang diberikan kepada warga isoman, terdiri dari paket berisi vitamin dan obat, paket untuk pasien dengan keluhan panas dan hilang penciuan dan paket bagi pasien dengan keluhan panas dan batuk kering,” jelas Danramil 12 Suboh Letnan Satu Kav. Suyitno.

Lebih lanjut, Danramil 12 Suboh Letnan Satu Kav. Suyitno menjelaskan, bantuan paket obat-obatan yang disalurkan Kodim 0823 Situbondo untuk masyarakat yang sedang menjalani isolasi mandiri, diharapkan dapat meringankan beban dan membantu pemulihan kesehatannya.

“Mudah-mudahan dengan obat dan vitamin yang diberikan ini dapat membantu kesembuhan masyarakat yang sedang menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing,” jelas

Pendistribusian Paket obat ini diperuntukan bagi warga yang terpapar Covid-19 dan sedang melaksanakan Isoman dirumahnya masing-masing”, Letnan Satu Suyitno.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button