DaerahRagamSumateraSUMUTTNI Dan Polri

Danyonif 8 Marinir Pangkalan Brandan Ikuti Rapat Koordinasi Terkait Akses Jalan Bahorok

BeritaNasional.ID, Langkat – Dalam rangka koordinasi untuk menjaga kwalitas jalan menuju salah satu Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) yaitu Bukit Lawan. Komandan Yonif 8 Marinir Letkol Marinir Farick, M. Tr. Opsla, dikegiatan itu turut hadir dalam acara Rapat Koordinasi dan Urun Rembuk (memberi sumbang saran/berpendapat) tentang kondisi Jalan Binjai-Bahorok yang rusak, di Ruang Pola Kantor Bupati Langkat, di Stabat, Kamis (5/8/2021).

Sehubungan dengan upaya pemerintah daerah Kab. Langkat untuk menaikkan destinasi wisatanya, khususnya sarana jalan yang ada, Pemda dibantu dengan instansi TNI-POLRI di wilayah Langkat, memikirkan dan berkoordinasi untuk mengembangkan kawasan wisata di daerah tersebut.

Dalam kesempatan tersebut, H. Syah Afandin, S.H, selaku Wakil Bupati Langkat menyampaikan masalah protes masyarakat tentang buruknya kualitas jalan tersebut, seperti debu dan jalan berlobang. Kerusakan jalan diakibatkan adanya kendaraan-kendaraan kontruski Galian C yang melintas tidak sesuai dengan muatan yang ditentukan, atau melebihi kapasitas muatan, sehingga dapat merusak badan jalan tersebut.

“Kami TNI-POLRI siap bersinergi dengan pemerintah Kab Langkat, dan didukung oleh pengusaha dan masyarakat yang ada di wilayah Langkat ini. Dan apa yang menjadi keluh kesah masyarakat Langkat, bisa terwadahi dan ini menjadi sarana solusi untuk bertukar pikiran, menjadikan Langkat lebih maju dan berkembang, dan juga saya mengucapkan terimakasi banyak atas saran dan masukan di Forum Diskusi yang bagus ini, untuk kemajuan Kab Langkat kita cintai ini,” ungkap Letkol Marinir Farick, M. Tr. Opsla, pada saat rapat kordinasi tersebut.

Turut hadir dalam acara rapat tersebut, Wakil Bupati Langkat H. Syah Afandin, S.H, Sekda Kab. Langkat, dr. H Indra Salahudin, M.Kes, M.M, Danyonif 8 Marinir Letkol Marinir Farick, M. Tr. Opsla, Kodim 0203/Langkat, Kapten Inf Iroma Harahap, Kasat Lantas Polres Langkat, AKP Drs. Ali Umar S, Plt.Kadis PUPR, H. Sujarno, S.Sos, M.Si, Sekertaris Dishub M. Hidayat, S.STP, Kadis Lingkungan hidup Drs. Iskandar Zulkarnain Tarigan, Camat Kuala, M.SiImanta PA, serta pengusaha Galian C di wilayah Langkat.(Reza)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button