Daerah

DPD JOIN Pasangkayu Apresiasi Dialog HPN Format

Berita Nasional.Pasangkayu.-Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Jurnalis Online Indonesia (JOIN) Pasangkayu mengapresiasi kegiatan dialog yang akan dilaksanakan oleh Forum Wartawan Mamuju Utara (Format), dalam rangka menyambut Hari Pers Nasional (HPN) ke 70 tahun 2018, yang puncaknya akan di gelar di Sumatra Barat 9 Februari 2018.

Ketua DPD JOIN Kabupaten Pasangkayu, Edison S mengungkapkan, rencana kegiatan dialog dalam rangka menyambut HPN ke 70 yang akan dilaksanakan oleh FORMAT patut diapresiasi. Karena dirinya melihat, sebagai Kabupaten yang dikenal dengan sebutan Indonesia Mini di Sulbar, peran serta Insan Pers dalam menjaga kerukunan antar Ras, Suku dan Agama sangatlah dibutuhkan.

“Sesuai dengan tema, “FORMAT Menjadi Pioner dalam menghadapi Hoax dan ujaran kebencian di Pasangkayu”, olehnya itu saya menganggap Dialog semacam ini sangatlah perlu diadakan di Kabupaten yang kita cintai ini. dikarenakan, Kabupaten Pasangkayu dihuni oleh beberapa rhas, etnis suku dan agama sehingga di Sulbar, Kabupaten Pasangkayu dikenal dengan sebutan Indonesia mini, olehnya itu kegiatan seperti ini sangat dibutuhkan,” ungkapnya.

Pria yang memiliki ciri khas yang sedikit semrawut dan penuh kesederhanaan ini juga berharap agar melalui kegiatan ini, dapat lebih mempererat tali silaturahmi antara Pemerintah dan seluruh stakeholder yang ada dengan Insan Pers. Sehingga dapat terwujudnya kesinambungan dalam mewujudkan suksesnya pembangunan di Kabupaten Pasangkayu, baik dari aspek Pendidikan, Sumber daya maupun Ekonomi.

“Insan pers memiliki beban moril dari segala aspek yang ada. Salah satunya, demi menjaga kerukunan dan menepis ujaran kebencian ditengah-tengah masyarakat seperti halnya penyebaran hoax dan ujaran kebencian melalui Media Sosial (Medsos), peran serta insan pers sangat dibutuhkan. Sehingga saya merasa apa yang akan dilaksanakan oleh rekan-rekan Pers yang tergabung dalam Organisasi FORMAT, adalah suatu terobosan yang patut di apresiasi,” ujarnya.

Edison juga menambahkan, melalui kegiatan yang akan dilaksanakan rekan-rekan Pers yang tergabung di FORMAT pada hari Kamis (08/2/2018), agar kedepannya juga dapat lebih mempererat tali silaturahmi sesama insan Pers yang ada di Kabupaten Pasangkayu.

Karena menurut pria yang memiliki postur tubuh tinggi ini, HPN adalah hari kebesaran Insan Pers se Indonesia, sehingga dirinya menilai apa yang telah dilakukan oleh Organisasi Wartawan Lokalan yang ada di Pasangkayu ini adalah suatu ide yang sangat kreatif dan patut di dukung bersama dalam menyukseskan kegiatan tersebut.

“Semoga melalui kegiatan ini juga dapat lebih mempererat silaturahmi serta kebersamaan insan Pers yang ada di Pasangkayu. Dan saya berharap pula agar kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik dan sukses”, harapnya.

Laporan : E Syam

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button