NasionalSulawesi

Himaprodi S1 Kesmas FKM UIT Adakan PKKMB dan Kuliah Umum

Makassar | Beritanasional.id  Himaprodi Program Studi (Prodi) S1 Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia Timur (FKM UIT) Adakan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) dan Kuliah Umum di Aula lantai 3 Kampus 5 UIT, Jl. Abdul Kadir No.71 Makassar, Rabu 2/11/2022.

Acara ini turut dihadiri Wakil Rektor I, Drs. Hanafi A Kadir, SKM., M.Kes., Wakil Rektor III, Muh. Zuqifli, S.Kom., MM.,M.Si, Dekan FKM, Marhtyni, SKM.,M.Kes., Ketua Prodi S1 Kesmas, Dr. Rosdiana, SKM.,M.Kes, Dosen, Himaprodi S1 Kesmas.

Ketua Prodi S1 Kesmas, Dr. Rosdiana, SKM.,M.Kes. mengatakan Alhamdulillah tahun ini begitu banyak Mahasiswa Baru yang antusias untuk mendaftar di Prodi S1 Kesmas yang berasal dari berbagai macam daerah, ada yang dari Papua, Balikpapan, Kalimantan dan beberapa Kabupaten yang ada di Sulawesi Selatan. Dengan adanya kegiatan PKKMB ini diharapkan para Mahasiswa Baru dapat lebih mengenal satu sama lain, mengenal dosen-dosennya dan lebih paham tentang dunia perkuliahan yang tentunya berbeda dengan pada saat mereka masih dibangku SMA.” kata Rosdiana.

Dekan FKM, Marhtyni, SKM.,M.Kes. menyampaikan selamat datang kepada para Mahasiswa Baru yang hadir dan ucapan terima kasih kepada para dosen dan staf. Harapannya kepada mahasiswa baru bisa wajah baru ditengah masyarakat nanti yaitu berpikir secara kritis dan mampu memberikan cerminan yang baik di tengah masyarakat, ” Ucapnya.

Wakil Rektor 3, Muh. Zulqifli, S.Kom., MM.,M.Si., Membuka kegiatan Kuliah Umum di FKM, dengan tema “Membentuk Pola Pikir Mahasiswa yang Progresif Kritis dan Solidaritas” Besar harapan kami agar Mahasiswa Baru ini lebih kritis dan solid menuju “UIT-ku Kuat, UIT-ku Hebat” untuk Indonesia.” kata mantan Dekan Fikom

Kuliah umum, Yusrianto, SKM.,M.Kes dengan tema materi “Kesadaran Mahasiswa Membuang Sampah pada Tempatnya”. Ia menyampaikan bahwa kesadaran dalam membuang dan pengelolaan sampah sangatlah penting terutama sampah-sampah yang biasa di daur ulang kembali.

Menurutnya, beberapa sanitasi lingkungan yang baik menurut mestinya dan berharap kepada para Mahasiswa Baru terutama kesadarannya dalam membuang sampah pada tempatnya sangat penting terutama dalam lingkungan kampus, itu akan menggambarkan sebagai tenaga kesehatan masyarakat suatu hari nanti,”ucapnya.

Nismawati, S.Si.,M.Kes., dengan materi “Etika Kampus” menurutnya, Ilmu tidak akan bisa sempurna jika tak di iringi dengan etika atau adat. Pentingnya etika dalam lingkungan kampus terutama kepada Mahasiswa Baru dengan lingkungan baru, teman baru, dari beberapa kalangan akan membuat Mahasiswa Baru diasah untuk terus belajar memahami lingkungannya.

Salah satu cara memahami lingkungannya adalah dengan terus menjalankan etika moral terutama dalam lingkungan kampus, terutama etika ketemu dengan para dosennya dan kakak seniornya.” kata Nismawati.

Pengenalan Organisasi Mahasiswa (ORMAWA) yang di kampus UIT, langsung diperkenalkan ketus Himaprodi Nurul Aulia.
Nurul Aulia menjelaskan beberapa organisasi mahasiswa yang ada di kampus, salah satunya ialah Himaprodi S1 Kesmas. Adapun organisasi lainnya seperti BEM, terbagi dua yaitu BEM Analis dan BEM Kesmas.

(Humas UIT/ Beddu Lahi, Marhtyni).

Adm. : Sandi Pajri

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button