Sulbar

Jubir Covid -19 Pemprov Sulbar : 932 Orang Data Positif Covid -19

Sulbar.Beritanasional.id –Berdasarkan hasil pemeriksaan dari BBLK Makassar terjadi penambahan kasus positif 15 orang, masing-masing dari kab. Pasangkayu 6 orang, kab. Polman 2 orang dan kab. Mamuju 7 orang. serta penambahan pasien sembuh 26 orang, masing-masing dari kab. Polman 23 orang dan kab. Mamuju 3 orang. dan 6 orang dari kab. Pasangkayu

Hal tersebut disampaikan oleh Safaruddin Sanusi Jubir Penanganan Covid -19 Pempov Sulbar , Rabu 14 Oktober 2020.

Secara rinci Safaruddin mengatakan kasus 918 , inisial Ny. Su (49), kasus 919 Tn. Ha ( 33 ), Kasus 920 Ny. Ha ( 50 ), 922 Perempuan inisial ank. AS ( 2 ) ,Kasus 923 inisial Tn. SS ( 26 ) ,Kesemua Pasien beralamat di kec. Tikke kab. Pasangkayu, dimana para YBS tidak memiliki riwayat perjalanan dari luar kota, namun memiliki riwayat kontak dengan pasien terkonfirmasi. dan Saat ini semuanya menjalanai Isolasi mandiri Urai Safar.

Lanjut Safar menyampaikan , Kab Polman terjadi penambahan 2 yakni kasus 924 Tn. AS ( 27 ) di kel. Tonyaman kab. Polman . YBS tidak memiliki riwayat perjalanan dari luar kota, namun memiliki riwayat kontak dengan pasien terkonfirmasi, begitupun dengan Kasus 92 inisial Tn. Is ( 52 ) beralamat di kel. Darma kab. Polman . Saat ini ke Duanya menjalani Isolasi mandiri.

Masih dengan Safar melanjutkan , 7 orang dari kab. Mamuju yakni kasus 926 inisial Ny. Dw ( 30 ) beralamat di kel. Binanga kab. Mamuju , kasus 927 Tn. Mu ( 27 ) beralamat di kel. Simboro kab. Mamuju ,Kasus 928 inisial Ny. If ( 25 ) beralamat di kel. Simboro kab. Mamuju .Kasus 929 inisial Tn. AA ( 41 ) beralamat di kel. Binanga kab. Mamuju, Kasus 930 Laki-Laki , inisial Tn.NA ( 49 ) beralamat di kec. Kalukku kab. Mamuju, Kasus 931 inisial Ny. Fi ( 26 tahun) beralamat di kel. Rimuku kab. Mamuju dan Kasus 932 , inisial Ny. Ma ( 26 ) yang beralamat di dusun beru-beru kec. Kalukku kab. Mamuju, Kesemua pasien tidak jelas riwayat perjalanan dari luar kota, namun memiliki riwayat kontak dengan pasien terkonfirmasi. Saat ini mereka menjalani Isolasi mandiri

Sementara Kasus Pasien ya g dinyatakan sembuh sebanyak 26 orang , dengan rincian 23 orang dari kab. Polman dimana 17 orang dari kluster Ponpes Assalafiah , dan 6 orang yang sembuh dari non kluster, selanjutnya Kasus sembuh dari Kab Mamuju sebanyak 3 orang. Jelas Safar.

Adapun Total kasus Sembuh Covid- 19 di Prov. Subar Sampai dengan tanggal 14 Oktober 2020, adalah 686 orang. Kata Safar menambahkan

Data Positif Covid19 S/d 14 Oktober 2020 pukul 16.00 WITA adalah 932 orang dengan rincian: 68 Orang Dari Kab. Majene, 57 orang dinyatakan sembuh, 2 orang dirawat di Rsud Majene , 4 orang isolasi mandiri , 5 orang karantina di Lpmp Majene.

299 dari kab. Mamuju. 214 orang dinyatakan sembuh ,18 orang di ruang karantina Rs Regional , 4 Orang Di Ruang Isolasi Rs Regional Mamuju ,61 orang isolasi mandiri, 2 orang meninggal dunia.

43 pasien dari kab. pasangkayu, 12 orang dinyatakan sembuh, 30 orang isolasi mandiri ,1 orang meninggal dunia.

Sememtara 48 pasien dari kab. Mamuju Tengah, , 45 orang sudah dinyatakan sembuh ,2 orang isolasi mandiri ,1 meninggal.

424 pasien dari kab. Polman,
335 orang sudah dinyatakan sembuh ,3 orang dirawat di Rsud Polman ,33 orang dirawat di Rs Pratama Wonomulyo, Polman, 1 Orang Di Rs Bayangkara,
44 orang isolasi mandiri dan 8 orang meninggal

50 pasien dari kab. Mamasa, 23 orang dinyatakan sembuh ,27 orang isolasi mandiri , Tutup Safaruddin menyampaikan ( Yuni ).

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button