Daerah

KADIVRE Sulselbar Apresiasi Peran Aktif DANDIM 1405/MLTS Dalam Sergap

BERITANASIONAL.ID, PAREPARE— Dandim 1405/Mlts Letkol Czi Syarifudin Sara, M. Si bersama Kasub Divpre Parepare Ir. Asmal menerima kunjungan kerja Kepala Devisi Regional Sulselbar Didin Syamsusdin S.P bersama rombongan bertempat di Gudang dolog kompleks Lapade Jl. Jend. Ahmad Yani Km 7 Parepare Kel. Lapade Kec. Ujung Parepare, Selasa (5 /9/2017).

Kadivre sulselbar melakukan pengecekan gudang dan Analisa kadar beras, Kadar menir, broken, Derajat soso, dan kadar air, saat penelitian sampel tersebut didapat bahwa beras gudang dolog parpare kadar Derajat soso 95 %, Broken 9 %, Menir 0,4 %, Kadar Air 13,9 % sehingga Kadivre menyimpulkan bahwa beras wilayah sulsel sangat bagus dan mendapat rekor nomor 1 Nasional disusul Jawa Timur Nomor 2.

Dalam keterangannya kepada Media, Kadivre sulselbar menjelaskan tentang terkait Realisasi Pengadaan Stok Pangan Nasional yaitu:
1. Terjadi flekbilitas harga dari penetapan Inpres 5 tahun 2015 dengan harga beras PSO 7.300 kadar kualitas Kadar Air 14 % Broken 20 % menir 2 % sejak akhir bulan kemarin dinaikkan 10 % Kl Rp. 8.380, dengan naiknya fleksibilitas harga dari Rp. 7.300,- ke Rp 8.380,- mendorong bahwa pengadaan Beras di Sulsel naiknya sekan signifikan, kenaikan hanya 10 % namun volume pengadaan lebih dari 100 %, awal awal di harga Rp 7.300 pengadaan maksimum hanya 2000/hari sekarang dengan dinaikkan harga menjadi anatara 4300 s/d 5000/ ton.
2. Terkait hasil pengadaan penetapan HED mendorong lebih kepada menjamin kepada konsumen bahwa harga tidak lebih Rp. 9.450,- sedangkan kita dengan harga Rp. 8.380 menjamin dengan kualitas medium ples, perlu diketahui bahwa pengadaan beras sulsel yang sebelumnya penyangga wilayah Timur sekarang menjadi penyangga barat, termasuk medan, riau, DKI, NTT juga kita masuk, sedangkan kualitas beras sulsel yang diharapkan oleh Pemerintah bisa kita lakukan sesuai dengan kualitas yang ada.
3. Kegiatan pengadaan ini tidak lepas dari fungsi TNI, TNI yang sudah 2 Tahun dengan Program UPSUS dari mulai onpap sampai dengan SERGAP mendorong petani untuk menjual Gabahnya ke Bulog kami.
4. Produksi Tahun ini, tahun gaduh lebih bagus dari rendan, memang kualitas produksi cukup tinggi namun sekarang justru dimusim gaduh produksi lebih meningkat dan kualitas lebih bagus, sedang yang tidak ada diluar Sulsel yakni penanganan pasca panen, tidak hanya mitra petani namun tenaga kerja juga malah menghasilkan beda dengan yang ada dijawa, hasilnya saat ini di Sulsel mendapat rekor nomor 1 Nasional disusul Jawa Timur Nomor 2 dan nomor 3 Sulawesi Tengah.

Dandim 1405/Mlts dalam keterangannya ke media menjelaskan bahwa:
1. peninggkatan Pengadaan Beras sudah menjadi Program Pemerintah, kami TNI khususnya Kodim 1405/Mlts hanya berperan dilapangan untuk mendorong dan mengaharapkan petani agar gabahnya dimasukkan ke Bulog dan kami sudah laksanakan mulai dari persiapan panen, lokalisasi Panen dan dikoordinasikan dengan Bulog atau Mitra Bulog yang ada diwilayah.
2. Terkait persoalan menanamkan kepercayaan kepada petani terhadap Bulog, kami TNI khususnya Kodim 1405/Mlts bahwa dengan beras dibeli oleh bulog maka petani berpartisipasi dalam stabilisasi harga Nasional meskipun wilayah kita luasnya tidak seberapa namun dapat memberikan dukungan dalam satabilisasi harga beras Nasional.
3. Jumlah personel Kodim 1405/Mlts dalam memberikan sosialisasi/ Penyuluhan kami maksimalkan jumlah babinsa kami ada 77 orang di 8 koramil dan Makodim 1405/Mlts termasuk saya sendiri Dandim 1405/mlts ikut turun kelapangan memberikan sosialisasi sedangkan di kabupaten Barru 55 orang.
4. Sawah yang ada di Wilayah kami untuk Kota Parepare sekitar 900 H sedangkan sawah di Kabupaten Barru sekitar 14.000 H itupun lebih banyak sawah yang tidak beririgasi ketimbang yang diairi irigasi.

Dalam kegiatan tersebut Turut hadir Kepala Bidang pengadaan Sulselbar Abd Kadir, Kepala Staf Pengawasan regional bapak Arif Mandu, Regional Manajemen Ujastasma bapak Umar Said SE, waka Sub Bulog Parepare Ibu Hasnah, Pasi Ter Dim 1405/Mlts, Penerangan Kodim 1405/Mlts dan Para Staf Bulog Parepare. (Sul) 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button