DaerahLabuhanbatu RayaSumateraSUMUT

Karang Taruna Labura Laksanakan Kegiatan Pembinaan Potensi Kesejahteraan Sosial

BeritaNasional.ID, Labura – Karang Taruna Kabupaten Labuhanbatu Utara melakasanakan kegiatan pembinaan dengan thema ” Pembinaan Peningkatan Kemampuan Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial” yang dilaksanakan, Jum’at (30/7) di Aula Dewi Syukur, Komplek Kantor Bupati, Aek Kanopan.

Hadir dalam kegiatan, Bupati Labuhanbatu Utara Hendriyanto Sitorus SE MM, Wabup H Samsul Tanjung ST MH, Ketua Karang Taruna Sumut Dedi Dermawan Milaya SE, Plt Kadissos Jhon Fery SSTP MM, Kadis PPKB H M.Suib Sitorus SPd MM, dan Perwakilan Karang Taruna Desa Se Kabupaten Labura.

Bupati Hendriyanto mengapresiasi Karang Taruna Kabupaten Labura dalam melaksanakan kegiatan pembinaan untuk warga karang taruna Labura.

“Dengan kegiatan pembinaan ini diharapkan dapat membuka cakrawala berpikir dan membangun potensi para generasi muda,” pinta Hendriyanto.

Bupati juga meminta, dengan kegiatan pembinaan yang dilakukan karang taruna, dapat menumbuhkan semangat anak muda dalam membantu masyarakat, untuk membangkitkan inspirasi dan motivasi menghadapi pandemi covid-19.

Ketua Karang Taruna Labura Yuda Iskandar Aruan saat memberikan kata sambutan.

Sebelum nya, Ketua Karang Taruna Labura Yuda Iskandar Aruan SP MSi dalam sambutan nya, mengucapkan selamat datang kepada Ketua Karang Taruna Sumut Dedi Dermawan Milaya SE.

Yuda mengajak seluruh warga Karang Taruna Labura untuk serius memanfaatkan momen ini untuk menambah pengetahuan dan menggali potensi.

“Marilah kita manfaatkan momen ini, untuk mengembangkan potensi daerah kita,” sebut Yuda.

Lanjut Yuda, dalam waktu dekat akan mengangkat duta Karang Taruna yang akan di seleksi, dalam setiap kecamatan akan kita ambil 2 orang perwakilan.

“Akan kita berdayakan dalam kegiatan sosial tentang Anak, Naroba, dan kekerasan dalam rumah tangga,” Papar Yuda.

“Kita juga akan melakukan kegiatan – kegiatan pelatihan untuk meningkatkan potensi , salah satu nya pelatihan dalam pembuatan kopi, ” pungkas Yuda (Naga).

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button