BondowosoDaerahJawa Timur

Kurangi Peredaran Rokok Illega, Satpol PP, Penyelamatan dan Damkar dan Bea Cukai Jember Lakukan Opgab

BeritaNasional.ID, BONDOWOSO JATIM – Satpol PP, Penyelamatan, dan Damkar melakukan Operasi Gabungan (Opgab) bersama Bea Cukai Jember untuk mempersempit peredaran rokok illegal di Bondowoso.

“Karena luasnya wilayah yang akan di operasi yang digelar pada hari rabu 06 Desember 2023  sejak pukul 08.00 Wib S/d Selesai, tim dibagi menjadi dua regu. Regu 1 bertugas di wilayah Kecamatan Klabang dan Regu 2 Kecamatan Tenggarang,” kata Awan, Kabid Gakda.

Operasi, lanjutnya, dipimpim oleh Kasi Ops Sat Pol PP, Ahmad Hambri SH yang didampingi 2 staf dari Bea Cukai jember, 3 jajaran Sat Pol PP Bondowoso serta Bea Cukai Jember. Jumlahnya kurang lebih 20 0rang.

Ditambahkan, pihaknya bersyukur kehadirat Allah Swt, karena pada hari  ini masih bisa menjalankan Giat  gabungan Sat Pol PP & Bea Cukai Jember, melakukan operasi peredaran rokok ilegal dalam keadaan  sehat wal afiaat.

Semoga Allah Swt  selalu memberikan panjang umur dan kesehatan yang barokah agar dapat menjalankan tugas negara dalam memberantas rokok illegal, utamanya di wilayah Kabupaten Bondowoso.

Pantauan BeritaNasional.ID, tim gabungan bergerak dari Mako Satpol PP, Penyelamatan dan Damkar sekitar pukul 08.45 Wib. Regu 1, berangkat ke toko-toko di Kecamatan Klabang dengan hasil Nihil.

Sedangkan regu 2, bergerak ke Kecamatan Tenggarang menyusuri ke toko di pinggir jalan,  hasilnya juga nihil. Pukul 13.30 Wib, tim kembali ke Mako. Operasi berjalan dengan lancar tanpa hambatan.

“Giat Gabungan Sat Pol PP & Bea Cukai Jember dalam Opgab peredaran rokok ilegal di wilayah Kabupaten Bondowoso bertujuan untuk mengurangi maraknya peredaran rokok ilegal,” kata Slamet Yantoko, S.Sos, MM, Kepala Satpol PP, Penyelamatan, dan Damkar, Kamis, 7/12.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button