Daerah

Pemkab Bondowoso Siapkan 10 Bus Mudik Gratis

Berita Nasional.ID, BONDOWOSO JATIM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bondowoso menyediakan mudik gratis bagi seluruh warga. Mudik gratis Ramadan tahun dari Denpasar Bali ke Bondowoso.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub), dr. Agus Soewardjito, MKes, Kamis (21/4) mengatakan, dalam pelasanaan mudik gratis tahun 2024, Pemkab Bondowoso menganggarkan Rp 100 juta. Pemkab menyediakan 10 Bus berkapasitas 45 penumpang dengan konfigurasi kursi 2-2 (Non ekonomi)

“Persyaratannya cukup menyerahkan foto copy KTP untuk perorangan atau KK jika satu keluarga dan nomor kontak yang bisa dihubungi. Daftarnya bisa datang langsung ke base camp SRB Dewata Jl Hangtuah Cempaka Putih II GG Cemara No. 28 Renon Denpasar atau bisa menghubungi nomer yang tertera di brosur,” kata Agus, sapaannya.

Agus menambahkan, terkait mudik dan balik gratis yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Jatim tetap dilakukan tahun ini. Seperti pengalaman sebelumnya, lebih banyak arus balik gratis, karena kalau sudah balik banyak yang bawa saudaranya ke kota untuk kerja.

Perlu diinformasikan, mudik dan balik gratis setiap tahun diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi sejak tahun 2012 dengan menggunakan alokasi dana dari Pemerintah provinsi. Sementara, Pemkab Bondowoso menyelanggarakan Mudik Gratis dengan anggaran APBD Kabupaten Bondowoso.

Lokasi pemberangkatan, lanjutnya, lapangan parkir samping pemadam kebakaran Renon sebelah timur lapangan Bajrasandi Denpasar Bali. Pemberangkatan dibagi dua sesi, yaitu hari Rabu, 3/4 dan Sabtu, 6/4 2024. Berangkat dari Bali jam 22.00 WITA. (Syamsul Arifin/Bernas)

 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button