ACEH

Pj Walikota Lhokseumawe : Tidak ada Setoran Untuk Proyek atau Promosi Jabatan

BerataNasional.ID | Lhokseumawe – Penjabat Walikota Lhokseumawe, Dr Imran kembali menegaskan kepada seluruh jajaranya terkait isu setoran proyek maupun setoran untuk promosi jabatan, dirinya mengatakan tidak pernah meminta dan menerima itu semua.

“Jadi kemarin-kemarin kalau ada isu Pak Walikota minta setoran 10 persen untuk dapat proyek di Perubahan (APBK), 30 persen supaya itu dipromosikan, saya katakan itu tidak ada. Kalau ada, foto orangnya kirim ke saya. Sekali lagi, kalau ada tolong difoto orangnya kirim kepada saya,” tegas Imran dalam apel gabungan ASN dan Non-ASN di Lapangan Hiraq, Senin, 17 Oktober 2022.

Pernyataan tersebut pun disambut tepuk tangan para ASN dan Non-ASN. Dalam rekaman video berisi pernyataan Pj Walikota itu yang diperoleh media ini, terdengar suara salah seorang peserta apel gabungan menyahut, “Siap, komandan!”

“Kalau ada lagi yang menyampaikan, TPP (Tambahan Penghasilan Pegawai) setelah masuk ke rekening itu kembali lagi feedback untuk Pak Wali Kota, tolong foto kirim kepada saya orang yang minta itu,” ucap Imran.

“Belum cair, Pak,” ucap seorang pegawai.

Imran melanjutkan, “Termasuk juga sertifikasi untuk guru dan kepala sekolah, untuk promosi kepala sekolah, kalau ada yang minta-minta seperti itu kirim foto kepada saya”.(*fadhil)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button