Megapolitan

Polda Metro Jaya Siapkan Ribuan Personel Amankan Aksi Damai FUI

BeritaNasional.ID Jakarta – Polda Metro Jaya menyiapkan 4000 personel gabungan untuk mengamankan jalannnya aksi damai yang akan dilakukan oleh Forum Umat Islam (FUI) di depan Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat Jaland Diponegoro Jakarta Pusat, Jumat (1/3).

“Kami dari PMJ menyiapkan 4 ribu personel gabungan untuk mengamankan aksi tersebut,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, Kamis (28/2/209).

Argo juga mengingatjan kepada seluruh Massa FUI untuk tidak berkumpul di Bundaran Hotel Indonesia sesuai dengan Peraturan Gubernur yang melarang lokasi tersebut dijadikan tempat untuk berunjuk rasa.

“Jadi kemarin sudah kami komunikasikan dengan FUI agar tidak berkumpul di Bundaran HI. Nanti titik kumpul dialihkan menjadi di beberapa Masjid sekitar Hotel Indonesia dan Masjid Cut Mutia,” bebernya.

Selain permasalahan titik kumpul, Argo juga meminta kepada seluruh peserta Massa FUI tidak membawa maupun menggunakan atribut partai politik.

“Jadi kami ingatkan juga untuk tak membawa atribut partai dalam aksi besok,” tutup Argo.

Diketahui, FUI berencana mengelar aksi di depan kantor KPU pada 1 Maret 2019 besok. Aksi tersebut bertujuan mendukung KPU mewujudkan pemilu yang bersih, jujur, dan adil tanpa kecurangan.

“Seruannya mendukung KPU untuk mewujudkan pemilu, bersih, jujur, dan adil tanpa kecurangan. Kita bertekad untuk mengikuti dan menggerakkan umat Islam untuk mengikuti pemilu jujur dan bersih,” kata Sekjen FUI Al Khaththath saat acara diskusi ‘Sarasehan Pemilu’ di Aula Masjid Al Ittihaad, Tebet, Jakarta Selatan, Minggu (24/2/2019).

Ia menyebut akan ada sekitar 20.000 orang yang hadir dalam aksi damai itu. Aksi itu ditegaskannya bukan bentuk dukungan bagi salah satu pasangan capres-cawapres. (daff/dki)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button