DaerahRagamSulawesi

Punya Potensi Pengembangan Budidaya Air Tawar, Dinas Kelautan dan Perikanan Takalar Studi Banding Ke Enrekang

BeritaNasional.ID, ENREKANG — Dalam rangka pengembangan budidaya ikan air tawar di Kabupaten Takalar,  Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Takalar Propinsi Sulawesi Selatan berkunjung ke Enrekang, Jumat (27/9/2019).

Kedatangann rombongan Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Takalar disambut langsung Arsil Bagenda  selaku Kepala Dinas peternakan dan Perikanan Kabupaten  Enrekang, di kantornya.

“Salah satu yang melatar belakangi kunjungan kami ke Enrekang  karena kami tertarik dengan pengembangan dan pengelolaan balai benih, jujur kami katakan bahwa selama ini kami di Takalar selalu mengalami kekurangan benih setiap tahunnya karena kami tidak memiliki Balai Benih Ikan” ungkap Kabid Pengelolaan Perikanan budidaya Takalar, Muhammad Sarif  saat berkunjung ke BBI Karrang.

Menurut Muhammad Sarif, dengan adanya kunjungan ke Enrekang, diharapkan ada referensi baru dalam mengembangkan pengelolaan  Unit Pembenihan Rakyat dan Balai Beni Ikan (BBI) di Kabupaten Takalar kedepannya.

Dalam kunjungannya ke Enrekang, rombongan beserta pejabat bidang perikanan Enrekang menyempatkan berkunjung ke salah satu BBI milik Dinas Peternakan dan Perikanan yang berada di Desa Karrang.

Sekedar diketahui budidaya ikan air tawar khususnya nila merupakan salah satu andalan Kabupaten Enrekang., keberadaan 2 balai benih ikan yakni balai benih ikan karrang dan sudu turut andil dalam mensuplay bibit ke pembudidaya ikan.

 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button