PemerintahanSinjai

Segera Diurus! Kab.Sinjai Dapat Tambahan Kuota Calon Jemaah Haji 2023

BeritaNasional.ID, SINJAI SULSEL – Indonesia mendapat jatah 221 ribu calon jamaah haji. Rupanya, angka itu masih ditambah lagi. Indonesia mendapat tambahan kuota sebanyak 8 ribu jiwa pada musim haji 1444 Hijriah/2023.

Jatah kuota tambahan sebanyak itu, akan dibagi untuk CJH di wilayah se-Indonesia. Kantor Kemenag Sulsel telah merilis CJH setiap Kabupaten/kota yang masuk dalam daftar cadangan untuk diberangkatkan tahun ini.

Untuk Kabupaten Sinjai, dari beberapa daftar cadangan yang ada dan telah melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji, sebanyak 9 orang yang siap diberangkatkan tahun ini juga. Informasi tersebut sampaikan oleh Kepala Seksi Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Sinjai Dra. Kamriati Anies saat ditemui di Ruang Kerjanya, Selasa (30/5/2023)

“Mulai hari ini pengurusan administrasi untuk CJH yang masuk dalam daftar tambahan. Kita lakukan perekaman biometrik hari ini melalui aplikasi visa bio dan kita harap semua administrasi lainnya seperti pemeriksaan kesehatan bisa segera dituntaskan,” jelasnya

Adapun untuk jadwal pemberangkatan, masih menungggu jadwal kepastian dari Kantor Kemeterian Agama Provinsi Sulsel. Nantinya 9 CJH Sinjai ini akan bergabung dengan daftar tambahan dari seluruh Kabupaten/kota di Sulsel dan akan tergabung dalam satu kloter.

Sebelumnya 228 JCH Sinjai tergabung dalam Kloter 6 gelombang 1 Embarkasi Debarkasi Makassar bersama dengan JCH asal Kota Makassar telah meninggalkan tanah air melalui Bandara Internasional Sultan Hasanuddin pada Sabtu, 27 Mei 2023 sekira pukul 17:20 Wita menuju Madinah, Arab Saudi.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button