DaerahEks Keresidenan Madiun

SiJum Buka Warung Makan Gratis di Ponorogo

BeritaNasional.ID, Ponorogo – Komunitas Nasi Jum’at (SiJum) Ponorogo kembali melakukan aksi sosialnya dengan membuka warung makan gratis di kawasan Jalan Trunojoyo, tepatnya di timur SPBU Sekayu, Ponorogo.

Hal tersebut dilakukan sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, terutama masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, termasuk pengemudi ojek online maupun anak – anak sekolah, serta para pengguna jalan yang melintas di kawasan tersebut.

“Warung makan gratis ini merupakan inovasi dari Nasi Jum’at yang sudah berjalan sebelumnya. Kali ini, karena di masa pandemi, kita ingin sedikit membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak dengan makan gratis di sini,” ungkap Ellis Risfantina Kartikasari selaku Koordinator SiJum Ponorogo kepada Pewarta, Senin (11/10/2021).

Rencananya, aksi sosial berupa warung makan gratis yang buka mulai hari Senin hingga Jum’at ini akan terus dilanjutkan. Dan diupayakan dapat menyentuh seluruh masyarakat yang terdampak di wilayah Kabupaten Ponorogo.

“Kami berharap kegiatan ini bisa berkelanjutan. Dan semoga pandemi ini segera berakhir, serta roda perekonomian kembali normal seperti sediakala,” pungkas Ellis. (ns)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button