Jawa Tengah

Tingkatkan Ketersediaan Ikan di Sungai, Paser Mania Tegal Tebar 2.000 Ekor Bibit Ikan di Sungai Ketiwon

BeritaNasional.ID, Tegal – Anggota Paser Mania Tegal (PMT) menebar sekitar 2.000 ekor bibit ikan nila di Sungai Ketiwon, Kota Tegal, Minggu siang (28/8/2022).

Kegiatan tersebut dilakukan usai melaksanakan upacara yang dipimpin oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Tegal, Budi Saptaji yang bertindak sebagai pembina upacara.

“Usai upacara, Kepala Bakesbangpol Kota Tegal bersama anggota PMT menebarkan benih ikan nila sebanyak 2.000 ekor di Sungai Ketiwon sebagai upaya menjaga kelestarian alam dan habitatnya serta meningkatkan ketersediaan ikan di sungai, ” ungkap Ketua PMT, Muhammad Arief atau yang akrab disapa Bang Ayiep.

Menurut Bang Ayiep, PMT bukan hanya hobi mencari ikan saja, tetapi anggota PMT berupaya memupuk rasa nasionalisme kepada bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Kami berharap kedepan PMT dan Pemkot Tegal dapat bersinergi dalam membangun Kota Tegal,” tandas Bang Ayiep yang juga menyebut usai upacara, PMT sebagai salah satu organisasi di bawah Perkumpulan Pemaser Ikan Indonesia (PPII).

“Tadi secara simbolis PMT telah mendaftarkan diri kepada Bakesbangpol Kota Tegal,” tambahnya.

Lebih lanjut dijelaskan, untuk mempererat tali silaturahmi di antara anggota PMT, juga dilaksanakan maser bareng (mabar) di sepanjang Sungai Ketiwon usai upacara dan tabur benih.

Sementara Kepala Bakesbangpol Kota Tegal, Budi Saptaji mengatakan dengan telah berakte notaris, PMT memiliki nilai lebih dibandingkan dengan komunitas lain.

“Belum banyak perkumpulan atau komunitas yang memiliki akte notaris pendirian. Jadi ini adalah yang paling utama dan modal yang baik untuk pendaftaran organisasi,” terang Budi Saptaji.

Pihaknya juga berpesan agar anggota PMT dapat menghormati dan menghargai jasa para pahlawan bangsa.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button