Metro

Tingkatkan Mutu Pramuka , Kwarda Sulbar Gelar KMD

BeritaNasional.ID.Sulbar —Meningkatkan mutu pembina Pramuka di Sulbar, Gerakan Pramuka Kwartir Daerah (Kwarda) Sulawesi Barat gelar Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) kursus Mahir Dasar (KMD) tahun 2021, yang diikuti 5 Kabupaten di Sulawesi Barat.

Kegiatan berlangsung selama 5 hari dimulai pada 10 sampai 15 Desember 2021 di dua tempat yakni di Hotel Istana Wonomulyo dan untuk prakteknya itu di lapangan Cadika. Dan resmi ditutup oleh Kwarcab Polman Andi Masri Masdar di gedung Cadika kelurahan Manding kecamatan Polewali sekaligus Sekretariat Kwarcab Pramuka Kabupaten Polman, Rabu (15/12/2021).

Hal tersebut disampaikan oleh Abdul Haris Sekretaris Kwarda Pramuka Sulbar .

Sekretaris Kwarda Pramuka Sulbar Abdul Haris mengatakan tujuan dari kegiatan ini tak lain untuk menambah jumlah pembina Pramuka ditingkat SMA/SMK serta perguruan tinggi termasuk meningkatkan mutu pembina.

“Diklat KMD yang digelar ini sebagai upaya meningkatkan mutu pembina Pramuka di Sulbar, sekarang ini pembina Pramuka harus mampu menyesuaikan keadaan dan kebutuhan peserta didik kita, ungkap Abdul Haris usai acara penutupan.

Ia menyebutkan, Diklat KMD diikuti 40 peserta dari 5 Kabupaten dari 6 Kabupaten yang ada di Sulbar. minus 1 Kabupaten yakni Kabupaten Mamasa tidak ada yang ikut.

“Peserta kita jumlahnya ada 40, ada lima kabupaten yang ikut, absen 1 Kabupaten yang absen yaitu Kabupaten Mamasa,” ujarnya.

Lebih jauh, Haris menjelaskan bahwa pembina Pramuka yang ada saat ini baik penegak maupun Pandega Pramuka yang ada di Sulbar yang tersebar di 6 kabupaten masih sangat minim atau kurang. Sehingga melalui pelatihan ini semoga dapat melahirkan pembina Pramuka yang berkualitas Sebab mereka itu pembina yang standby di Gudep sekolah SMK dan SMA maupun Perguruan Tinggi.

“Pembina pramuka ini harus memainkan peran penting di satuan pendidikan di sekolah, karena anak-anak dalam pendidikan formal itu butuh yang namanya pembangunan karakter dan pembina pramuka harus hadir disitu untuk melengkapi kebutuhan peserta didik kita dalam kaitan membangun karakternya,” tuturnya Abdul Haris.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button