Jawa Timur

Setelah Peternak Hewan Cemas, Kini Petani di Nganjuk, Sulit Dapatkan Pupuk Subsidi

BeritaNasional.id NGANJUK – Setelah Peternak hewan cemas karena penyakit PMK pada hewan dengan pengaruhnya pada harga jual hewan, kini Petani di Kabupaten Nganjuk, pada musim tanam kali ini kembali merasakan sulit untuk mendapatkan pupuk subsidi.

“Sekarang pupuk susah didapatkan, padahal tanaman kami harus diberikan pupuk,” kata warga desa mungkung, rejoso, Suratmin ketika bersama wartawan, Minggu (5/06/2022).

Suratmin mengatakan sulitnya petani mendapatkan pupuk subsidi ini karena masalah alokasi yang tak kunjung dibenahi oleh pemerintah. Sehingga setiap kali masuk musim tanam kelangkaan pupuk subsidi terus terjadi.

Selain itu elektronik Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (e-RDKK) pupuk subsidi juga sampai saat ini belum maksimal dan menyebabkan alokasi pupuk yang tidak mencukupi kebutuhan para petani.

“Alokasi pupuk subsidi saat ini menggunakan e-RDKK yang diisi oleh petani dan penyeluh. Namun ini tidak bisa mencakup semua petani, karena ada beberapa petani yang tidak didaftarkan dalam e-RDKK,” katanya.

Sehingga setiap kali masuk musim tanam, permasalahan pupuk subsidi di Kabupaten Nganjuk, terus terjadi dan itu harus segera dibenahi.

Sebab Kabupaten Nganjuk juga termasuk lumbung padi nasional dan apabila permasalahan itu tidak segera diselesaikan, maka produksi petani dipastikan menurun.(ISK)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button