DaerahKadesOlahragaPolitikSumateraSUMUT

Sekretaris DPD PAN Langkat, Surkani, Beri Apresiasi dan Dukung Pertandingan Futsal di Tanjung Pura

BeritaNasional.ID, Langkat – Sebanyak 30 klub mengikuti pertandingan futsal perebutan Piala Kades Desa Paya Perupuk. Kegiatan pertandingan yang dilaksanakan tersebut merupakan rangkaian penyambutan HUT RI ke 77 tahun.

Skeretaris DPD PAN Langkat Surkani Surkani, S.E, kepada wartawan seusai menghadiri kegiatan pembukaan pertadigan futsal mengatakan, kegiatan ini perlu kita beri apresiasi kepada Muhammad Syafri selaku Kepala Desa (Kades) Paya Perupuk, dimana ditengah kesibukannya memimpin desa, beliau juga memperhatikan akan pentingnya hidup dalam berolahraga.

Meskipun baru menjabat Kades dalam hitungan hari, namun beliau mampu mengadakan kegiatan yang positif ini. Ia mengenalkan kegiatan olah raga ini, baik dari generasi muda, hingga anak-anak, untuk selalu menjaga kesehatan jasmani dalam berolahraga, sebut Surkani.

Ia pun berharap, semoga dengan kegiatan pertandingan bola futsal ini, dapat berkelanjutan ke desa-desa lainnya, yang ada di Kabupaten Langkat. Menang dan kalah disuatu pertandingan, itu hal yang biasa, terpenting jaga sportifitas dalam bertanding bola futsal khususnya. “Salam olah raga,” sebut Surkani, Sabtu (13/8/2022).

Sebelumnya Camat Tanjung Pura Muhammad Nawawi, ketika memberikan kata sambutan di kegiatan pembukaan pertandingan Futsal mengatakan, sangat mendukung kegiatan ini. Pihaknya pun menyerukan olah raga hingga memberikan apresiasi untuk warga dan Kepala Desa Paya Perupuk.

“Olah raga yes, Narkoba no. Insya Allah, dibawah kepemimpinan Bapak Muhammad Syafri sebagai Kepala Desa Paya Perupuk, anak-anak khususnya yang mengikuti pertandingan dan penonton senang dengan olah raga ini. Mudah-mudahan apa bila adik-adik menjaga Sportivitas dalam pertandingan, maka tidak akan ada yang cedera, bahkan akan diberi kesehatan dalam bertanding,” Amin sebut Camat.

Muhammad Nawawi juga mengucapkan terimakasih untuk Kepala Desa Paya Perupuk, karena kegiatan ini juga merupakan program Pemerintah Kabupaten Langkat, yaitu dalam hal kegiatan olah raga. Kegiatan ini positif untuk anak-anak dalam mengenal olahraga. Nanti kegiatan ini akan kita sampaikan kepada Bapak Plt Bupati Langkat.

“Saya minta dalam kegiatan bola futsal ini untuk menjaga seportif dalam pertandingan, dan juga penonton, juga harus seportif, sehingga nantinya kegiatan ini akan berjalan sukses,” harap Camat Tanjung Pura Muhammad Nawawi.

Kepala Desa Paya Perupuk Muhammad Syafri, yang juga penggiat olahraga sepak bola, dalam kata sambutan mengucapkan terima kasihnya atas kehadiran Sekretaris DPD PAN Langkat dan Camat Tanjung Pura Muhammad Nawawi. Begitu juga dengan warga Desa Paya Perupuk, yang turut serta berpartisipasi dalam mensukseskan kegiatan pertandingan futsal ini hingga ke babak final nantinya.

“Hari ini satu hadiah besar bagi kita dalam menyambut HUT RI Ke 77 tahun. Karena telah adanya lapangan bola futsal yang diamanahkan kepada kita dari Kepala Desa sebelumnya, ungkap Safri.

Untuk kegiatan futsal ini, ada 24 tim yang bertanding. Pesertanya merupakan pelajar SLTP sederajat. Dan untuk tim futsal tingkat Sekolah Dasar (SD) ada 6 tim yang bertanding.

Informasi dirangkum beritanasional.id, Minggu (14/8/2022) dilokasi pertandingan Futsal, terdapat ratusan penonton memadati disekeliling lapangan futsal. (Reza)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button