HeadlinePendidikanReligi

Torehkan Berbagai Prestasi, FISIP Universitas Cenderawasih Gelar Ibadah Syukur

BeritaNasional.ID, Kota Jayapura – Sepanjang satu tahun perjalanan manajemen baru Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Cenderawasih (Uncen) berhasil menorehkan berbagai prestasi. Hal tersebut disampaikan Marlina Flassy, S.Sos., M.Hum., Ph.D dalam acara ibadah syukuran yang berlangsung di halaman Program Studi Manajemen Administrasi Perkantoran, Abepura-Kota Jayapura pada Jumat sore, 18 November 2022.

“Sepanjang satu tahun perjalanan manajemen fakultas yang baru, kita patut bersyukur dari segala hal. Tuhan memberikan hadiah yang luar biasa dengan kesuksesan yang kita raih bersama. Dari sisi prestasi akademik, hari ini kita melihat bahwa ada 8 Program Studi yang telah terakreditasi diantaranya 6 terakreditasi baik, dan 2 prodi mendapatkan akreditasi baik sekali” ujar, Marlina Flassy, S.Sos., M.Hum., Ph.D, selaku Dekan Fisip Universitas Cenderawasih.

Dekan perempuan pertama di lingkungan Universitas Cenderawasih itu, menambahkan bahwa jika capain tersebut tidak lepas dari peran manajemen yang lalu sampai pada manajemen baru sepanjang satu tahun ini. Kata dia, artinya adalah kedepannya Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Cenderawasih menuju ke akreditasi unggul.

“Tinggal menuju ke akreditasi unggul, ini catatan buat kita semua. Keberhasilan yang ada terkait akreditasi merupakan hasil kerjasama, kolaborasi dari semua komponen. Baik bapak/ibu dosen, para pegawai, pimpinan program studi, pimpinan jurusan, pimpinan fakultas, dan para mahasiswa terlebih para alumni. Kerja bersama-sama hasilnya pasti besar, dengan bekerja bersama-sama hasil yang diperoleh bisa kita lihat hari ini,”tambahnya.

Ibadah Syukuran Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Universitas Cenderawasih (Uncen), Jumat 18 November 2022

Prestasi lainnya, Lanjut Marlina Flassy, S.Sos., M.Hum., Ph.D menambahkan bahwa jika dosen begitu juga dengan mahasiswa di lingkungan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Cenderawasih telah banyak menorehkan berbagai prestasinya.

“Diantara mahasiswa-mahasiswi kita ada yang mengikuti kegiatan-kegiatan diluar, seperti program kementerian luar negeri yang dikuti oleh Prodi Hubungan Internasional. Hal ini menujukkan bahwa anak Fisip adalah anak-anak hebat. Termasuk, prodi lain pun demikian, semua mahasiswa yang ada di Fisip ini memiliki kemampuan, mempunyai talenta yang Tuhan berikan. Tinggal bagaimana mengembangkannya” tambahnya.

Tak sebatas itu, dosen di lingkungan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik telah banyak menorehkan prestasi. Untuk itu, alumni Georg August University of Gottingen Germany, Marlina Flassy mengajak kepada seluruh  mahasiswa agar dapat mengikuti jejak prestasi dosen yang merupakan guru sekaligus sebagai orang tua di kampus agar dapat menunjukkan prestasi akademiknya.

“Pada Dies Natalis Universitas Cenderawasih ke-60 tahun sejumlah dosen menorehkan prestasi melalui hasil karya tulisannya, baik dalam bentuk buku maupun jurnal yang sudah mendapatkan HAKI. Artinya apa, dosen Fisip itu adalah dosen hebat, kepada mahasiswa ikutilah jejak bapak/ibu dosen sebagai guru dan orang tua yang ada di kampus dengan menunjukkan prestasi akademik”ajaknya  (Ilham)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button