Kalimantan Barat

Perwira Pengawas Polres Sekadau Kontrol Ruang Tahanan

BeritaNasional.ID, SEKADAU KALBAR – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di ruang tahanan Polres Sekadau, piket Pawas (perwira pengawas) melaksanakan kontrol ruang tahanan, Kamis (20/7/2023) pagi.

Selain melakukan kontrol dan pengawasan secara teratur, Pawas juga bertanggung jawab dalam memastikan keadaan tahanan aman dan tidak ada pelanggaran yang terjadi.

Kapolres Sekadau AKBP Suyono melalui Kasi Humas IPTU Agus Junaidi mengatakan bahwa kontrol ruang tahanan merupakan bagian dari SOP untuk menjaga keamanan dan kedisiplinan tahanan.

“Kontrol yang ketat diperlukan untuk mencegah adanya pelanggaran dan menghindari kejadian yang tidak diinginkan di dalam ruang tahanan,” kata IPTU Agus.

Selama piket kontrol ruang tahanan, Pawas akan melakukan pemeriksaan rutin terhadap tahanan dan memastikan mereka mematuhi aturan prosedur yang telah ditetapkan.

Sambung IPTU Agus, Pawas juga akan memantau ketersediaan fasilitas yang diperlukan oleh tahanan, seperti sarana kebersihan dan pengamanan.

“Dalam upaya menjaga profesionalisme dan integritas, Pawas juga dilibatkan dalam melakukan inspeksi mendadak, yang bertujuan untuk menghindari praktik-praktik yang melanggar aturan dan memberikan perlindungan yang layak bagi tahanan,” tukasnya. (Aji)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button