Sosial

ACT NTB Siap Salurkan Qurban Untuk Palestina

BeritaNasional.ID, Mataram, NTB – Sudah puluhan tahun suasana hangat Idul Adha dan kenikmatan beribadah kurban sungguh sulit dijumpai di Palestina. Ribuan warga di sana mengalami penderitaan yang berkepanjangan akibat penjajahan dan serangan brutal Zionis Israel. Tahun ini penderitaan warga Palestina juga semakin bertambah dengan terkadinya serangan brutal polisi dan tentara zionis sejak H-3 Idul Fitri lalu. Ratusa warga termasuk wanita dan anak-anak meregang nyawa, ribuan orang terluka dan banyak gedung perkantoran maupun rumah yang hancur akibat hantaman rudal IDF selama 11 hari peperangan.

Menyembelih hewan qurban atau mendapat jatah daging qurban setiap tahun adalah sesuatu yang biasa kita terima di negara kita, tapi tidak untuk saudara-saudara kita di Palestina sana.

Daging menjadi menu mewah untuk mereka yang terblokade dan terisolir karena penjajahan Israel atas tanah mereka. Penjajahan Israel terhadap tanah Palestina telah melumpuhkan ekonomi di Palestina. Pengagguran meningkat hingga berakibat lemahnya daya beli masyarakat.

Walhasil, jutaan penduduk Palestina hanya mengandalkan bantuan dari luar negeri. Salah satunya adalah dari warga Indonesia.

ACT yang notabene adalah lembaga kemanusiaan global Indonesia yang sejak tahun pertama berdiri ikut mendukung amanat undang-undang dasar NKRI yang menyatakan bahwa penjajahan di atas dunia harus dihapuskan, tak pernah absen dalam implementasi program-program bantuan untuk warga Palestina. Ribuan ton bantuan pangan dan jutaan liter air serta ratusan Hewan qurban yang didistribusikan setiap tahun di seluruh wilayah Palestina mulai dari pesisir gaza hingga kawasan Masjidl Aqsha di Tepi barat.

Tahun ini, ACT kembali hadir dengan program “Berqurban Tanpa Batas”. Program yang mengajak umat muslim memaksimalkan ibadah qurban dengan semangat Memaksimalkan distribusi hewan dan daging terbaik hingga keseluruh penjuru dunia yang layak untuk dibahagiakan dengan suguhan daging Qurban terbaik.

Kepala Cabang ACT NTB, Juaini Pratama mengungkapkan, ” Tahun ini ACT NTB membuka kesempatan kepada masyarakat yang ingin berkurban melalui Global Qurban ACT seperti tahun-tahun sebelumnya. Selain program Qurban regular yang merupakan program qurban rutin untuk dalam negeri dan dunia islam, tahun ini Kami menanggapi peristiwa penyerangan brutal polisi dan tentara Israel sejak H-3 Lebaran yang lalu dengan membuka kesempatan Qurban untuk implementasi di daerah Palestina guna membahagiakan saudara-saudara kita yang teraniaya dan terusir dari rumah mereka sendiri pasca penyerangan yang lalu.” Ungkapnya.

Selain dengan cara mendatangi kantor ACT di Jl Sriwijaya 80j, kami mencoba untuk memudahkan transaksi Qurban via Global Qurban ACT juga melalui www.globalqurban.com/cabang/ntb atau melalui platform www.indonesiadermawan.id. Kami juga siap menjemput Qurban sahabat dermawan dengan menghubungi care line kami.

Di penghujung perbincangannya Juaini Pratama mengatakan ” Sasarannya tidak hanya ummat Muslim yang berada di NTB, tetapi juga Ummat Muslim yang berada di Palestina serta ummat muslim seluruh dunia seperti Suriah, Yaman, Rohingya dan warga Muslim lainnya. Jika sahabat ingin berkurban bisa langsung ke kantor ACT Cabang NTB di Jl. Sriwijaya No. 80J, atau melalui platform globalqurban.com/ntb.” Tutupnya.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button