AcehDaerah

Besok, Cukup Bayar Rp 1.048 Rupiah Melalui QRIS Bank Aceh Nikmati Kopi di Cabang Idi

BeritaNasionl.ID, ACEH TIMUR — Dalam rangka memperingati HUT Bank Aceh Syariah ke-48, Bank Aceh Syariah Cabang Idi, Kabupaten Aceh Timur, Provinsi Aceh akan menggelar bakti sosial berupa donor darah.

Selain itu, juga menyediakan berbagai varian minuman bagi seluruh nasabah yang melakukan transaksi dan kegiatan donor darah pada hari tersebut persembahan Perfect Taste salah satu warung kopi di Ibukota Kabupaten Aceh Timur.

Kegiatan tersebut akan digelar besok (Jum’at, 06 Agustus) sekitar pukul 08.00 WIB hingga selesai yang dipusatkan di kantor Bank Aceh Syariah Cabang Idi, tepatnya di jalan Medan – Banda Aceh, Desa Seunebok Rambong, Kecamatan Idi Rayeuk.

Hanya dengan membayar Rp.1.048 rupiah melalui sistem Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) atau QR Code yang tersedia di aplikasi Mobil Bengking Bank Aceh Syariah (Action) para nasabah dan masyarakat dapat menikmati berbagai varian minuman maupun kopi.

“Promo ini kita adakan untuk memperkenalkan sistem pembayaran dengan mudah melalui QRIS atau QR Code yang tersedia di aplikasi Mobile Banking Bank Aceh Syariah” kata Teuku Firmansyah, Pemimpin Bank Aceh Syariah Cabang Idi saat ditemui BeritaNasional.ID, Kamis (05/08/2021).

Menurutnya, untuk mempermudahkan transaksi dan pembayaran segala kebutuhan pokok nasabah Bank Aceh di Kabupaten Aceh Timur, kedepan pihak Bank akan menyediakan sistem pembayaran melalui QRIS yang bekerja sama dengan warung kopi atau Caffe dan swalayan di Aceh Timur.

“Artinya, kedepan nasabah Bank Aceh dapat membayar kebutuhan pokoknya melalui handphon (gawai) di warung kopi maupun swalayan”, jelasnya.

Selain itu, Pemimpin Bank Aceh Syariah Cabang Idi juga mengajak masyarakat dan nasabahnya untuk dapat berpartisipasi mengikuti kegiatan donor darah yang bekerja sama dengan RSUD Zubir Mahmud.

“Kami harap, setiap peserta wajib memakai masker, cuci tangan dan juga menjaga jarak sesuai protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid-19” tutup Teuku Firmansyah.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button