BondowosoDaerahJawa TimurPendidikan

Bupati Bondowoso Apresiasi Disdik Award

BeritaNasional.ID, BONDOWOSO JATIM – Untuk yang kedua kalinya Dinas Pendidikan (Dispendik) menggelar Disdik Award di Ijen View, Jumat malam, 12/5 2023.

Pada pelaksanaan Disdik award yang kedua ini tampak lebih sempurna dari sebelumnya. Kalau pada Disdik award pertama hanya dihadiri oleh Bupati Drs. KH. Salwa Arifin. Tapi pada Disdik award yang kedua ini juga dihadiri Ketua DPRD H. Ahmad Dhafir.

Kyai Salwa, sapaan Bupati memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan Disdik award yang dinilainya sangat membantu Pemkab Bondowoso. Karena dengan Disdik award dapat meningkatkan Index Pembangunan Manusia (IPM).

“Sekarang IPM Bondowoso masih 60 koma sekian. Diharapkan dengan inovasi Dispendik bisa mendongkrak IPM. Karena didalamnya ada sejumlah lomba yang diadakan Dispendik, jelasnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dispendik, Dr. Drs. H. Sugiono Eksantoso, MM mengatakan, ada 11 lomba dalam Disdik award. Penilaiannya dimulai sejak bulan Januari 2023.

“Lomba ini meliputi prestasi murid, guru, Pengawas, dan yang lainnya untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM),” jelasnya.

Dengan lomba, lanjutnya, maka tenaga pendidikan dan kependidikan akan melakukan inovasi. Dengan inovasi akan melahirkan prestasi.

Ditambahkan, prestasi ini merupakan goal yang ingin dicapai dalam Disdik award. Sebab dengan prestasi kualitas SDM warga Bondowoso akan meningkat. Yang pada akhirnya IPM juga meningkat. (Zainul Muhaimin)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button