AsahanDaerah

Bupati Dan Wakil Bupati Sambut Kepulangan 161 Jamaah Haji Asahan

BeritaNasional.Id – Kisaran, Sumatera Utara – Bupati Asahan H. Surya BSc bersama dengan Wakil Bupati Taufik Zainal Abidin S.Sos, MSi dan unsur Forkopimda lainnya menyambut kepulangan jemaah haji Kabupaten Asahan yang tergabung dalam gelombang 2 kloter 8 di gedung Tahfidz Qur’an Masjid Agung H. Ahmad Bakrie Kisaran, Minggu (31/7/2022) dini hari.

Dalam kesempatan itu Bupati H. Surya BSc mengucapkan selamat datang dan rasa syukur karena pada tahun ini jemaah haji Kabupaten Asahan masih diberi kesempatan untuk menunaikan ibadah haji hingga kembali pulang dengan selamat serta dalam kondisi sehat.

Surya berharap kepulangan jemaah haji ini dapat berjalan dengan lancar sehingga dapat berkumpul kembali bersama keluarga dan sanak saudara serta dapat meningkatkan kesalehan dan menjadi teladan bagi masyarakat di lingkungannya.

Semoga dengan sekembalinya saudara – saudara dari tanah suci dapat memberikan nuansa dan semangat baru dalam menjalani kehidupan. Baik kehidupan pribadi maupun bermasyarakat, pungkas Bupati sembari mendo’akan semoga semua jemaah mendapat predikat haji mabrur.

Sementara Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Asahan H. Sarifuddin Daulay dalam laporannya menyampaikan bahwa jumlah jemaah haji asal Kabupaten Asahan yang diberangkatkan pada tahun ini sebanyak 161 orang dan kembali juga dengan jumlah yang sama.(krm)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button