Advedtorial

Dalam Pengendalian Covid-19, Pemprov Bengkulu Bersama Polda Perkuat Sinergi dan Kordinasi

Beritanasional.com – Jumat, 03 September 2021, Kapolda Bengkulu memperkuat sinergi bersama Pemerintah Provinsi Bengkulu dalam hal ini Dinas Kesehatan untuk penanggulangan Covid-19.

Penguatan sinergi ini ditandai dengan Kunjungan Silahturrahmi Kapolda Bengkulu ke Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu dalam rangka koordinasi dalam penanggulangan Covid 19 di Provinsi Bengkulu.

Dalam kesempatan tersebut Kapolda menyampaikan beberapa hal, di antaranya:
1)Adanya rencana membangun suatu sistem yang bisa meningkatkan imunitas masyarakat yang terpapar Covid 19, hal ini tentunya memerlukan dukungan data yang akurat dari Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu.
Bentuk upaya ini nanti adalah membangun motivasi dan semangat masyarakat yang terpapar Covid 19, dengan semangat maka imun akan meningkat.

2). Upaya Polda Bengkulu untuk mempercepat program Vaksinasi dengan bekerja sama dengan beberapa perguruan tinggi di Provinsi Bengkulu yang ada Jurusan Kesehatan. Bentuk  kerja sama tersebut adalah pemenuhan tenaga Vaksinator dari Perguruan Tinggi. Dengan penambahan Vaksinator dari Perguruan tinggi ini, proses pelaksanaan Vaksinasi akan bisa lebih cepat.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu menyambut baik atas kunjungan Bapak Kapolda dan menyampaikan rasa terima kasih kepada Kapolda Bengkulu beserta jajarannya yang telah membantu proses penanggulangan Covid-19 di Provinsi Bengkulu.

Selanjutnya Bapak Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bengkulu menyampaikan siap meningkatkan kerja sama dgn Polda Bengkulu dalam penanggulangan Covid-19, termasuk di dalamnya percepatan program Vaksinasi di Provinsi Bengkulu. (Red)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button