Daerah

Diduga Konsleting Pada Bagian Mesin, Satu Unit Motor Di Limbangan Garut Hangus Dilalap Sijago Merah

Garut, Beritanaaional. ID – Sebuah kejadian yang tidak terduga sebelumnya, Pasalnya. Sepeda motor Jenis Honda Beat milik Ayi (45) warga Kampung Cijambe, Desa Limbangan Tengah, Kecamatan Balubur Limbangan, Kabupaten Garut, Jawa – Barat terbakar sekitar pukul 08.00 WIB. Jum’at pagi (19/8 ).

Terbakarnya Motor tersebut diduga adanya sebuah konsleting arus listrik pada bagian mesin motor.

Hal tersebut, dikatakan oleh seorang saksi mata Agus (47) yang melihat secara langsung kejadiannya, motor itu terbakar terlihat api berasal dari mesin, Pemilik motor panik dan langsung turun meninggalkan motor.

“Ya karena panik Pemilik langsung menjauhi motor karena takut terjadi ledakan.”, terangnya.

Peristiwa terbakarnya Sepeda motor jenis Honda Beat milik Ayi (45) itu tepat di depan Puskesmas Limbangan, dan Petugas dari Polsek Limbangan pun mendapatkan laporan langsung mendatangi TKP dan berusaha memadamkan api yang membakar motor tersebut.

Kapolsek Limbangan AKBP Uus Susilo membenarkan adanya motor yang terbakar itu, dan sudah ditangani Anggota Piket yang bertugas.

” Ya sudah ditangani, tidak lama kemudian api dapat dipadamkan sekitar jam 08.15 WIB, tidak ada korban jiwa hanya saja Pemilik motor mengalami kerugian sekitar Rp. 5.000.000 ( lima juta rupiah ).”, katanya.

Uus menambahkan, Menurut keterangan korban ketika mengendarai sepeda motor terdengar suara berisik dan dilihat oleh korban ada api di bagian mesin.

” Jadi api berasal dari bagian mesin motor, diduga ada konsleting arus listriknya, alhamdulilah Kondisi terkini aman, terkendali dan kondusif.” tandasnya, ( Diky).
Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button