Daerah

FAMS Geruduk DPRK Aceh Tamiang, Pj Bupati Diminta Tindak Tegas Oknum PNS Disdukcapil

BeritaNasional.ID, ACEH TAMIANG Terkait dugaan melakukan penyalahgunaan kekuasaan (Abuse of Power) oleh oknum PNS Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Aceh Tamiang makin meluas.

Hal itu terbukti ketika Forum Aksi Muda Sedia (FAMS) ‘Geruduk’ kantor Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) setempat, Jumat (27/10/2023).

BACA : Diduga Sekretaris Dukcapil Aceh Tamiang Bagi-bagi Proyek

Dalam aksi demo tersebut mendapat pengawalan ketat dari Polres Aceh Tamiang, terpampang beberapa spanduk yang dibentang. Salah satu spanduk bertuliskan “Tindak Tegas Oknum PNS Inisial R”

Tapi sangat disayangkan aksi demo yang terdiri dari puluhan pemuda tergabung dalam Forum Aksi Muda Sedia (FAMS) tersebut tidak ada penyambutan dari satu-pun anggota DPRK Aceh Tamiang yang notabane berjumlah 30 orang.

BACA : Aparat Hukum Diminta Dalami Isu Sekretaris Dinas Dukcapil Aceh Tamiang Bagi-bagi Proyek Rumah Layak Huni

Setelah beberapa menit melakukan orasi dan tidak ada satupun baik pimpinan mau anggota DPRK Aceh Tamiang, Ketua Koordinator FAMS Mustafa Handika menyepakati melanjutkan demo ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Aceh Tamiang.

Namun sebelumnya meninggalkan kantor DPRK Aceh Tamiang Ketua Koodinator membaca 6 tuntutan.

BACA : Dalami Dugaan Sekretaris Dukcapil Bermain Proyek, Jaksa Datangi Ruangan Barjas Aceh Tamiang

Pertama : Minta Pj Bupati untuk menjalankan kewenangan yang ada dan tidak usah me-cawe cawe urusan yang tidak ada kaitannya dengan suksesi Pemilu 2024.

Kedua : Tindak tegas oknum PNS Disdukcapil berinisial R, yang tidak pada job desk nya memberi arahan kepada Kabid Perumahan Dinas PUPR membagi bagikan pekerjaan perumahan.

Ketiga : Meninta Pj Bupati Aceh Tamiang untuk membuat kebijakan konkrit pengendalian Inflasi Daerah

Keempat : Kembalikan tingkat disiplin ASN yang sudah baik pada periode sebelumnya.

Kelima :  Meminta Pj. Bupati Aceh Tamiang untuk menjalankan aturan yang berlaku terhadap PNS/ Pejabat yang beristri lebih dari satu.*

Keenam :  Selamatkan dunia pendidikan dan bersihkan dari pejabat kotor dan amoral. (ERWAN | Bernas)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button