DaerahJawa TimurSitubondo

Ir. H. Sumail Abdullah Anggota Komisi V DPR RI: Tahun 2022 Akan Kedepankan Program BSPS

BeritaNasional.ID, SITUBONDO. JAWA TIMUR – Sosialisasi Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3T-GAI).
Dan Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) bertempat di aula Kantor Desa Kedung dowo, Kecamatan Arjasa, Kabupaten Situbondo, Senin (27/12/2021).

Kegiatan Sosialisasi yang dihadiri Ir. H. Sumail Abdullah, Anggota Komis V DPR RI dari Partai Gerindra, Tim pendamping masyarakat ( TPM ) dan Balai Besar Wilayah sungai Berantas dan Perumahan Rakyat Jawa Timur dan dari Balai Perumahan Rakyat Jawa Timur, serta puluhan Kepala Desa se- Kabupaten Situbondo.

Ir. H. Sumail Abdullah Dalam sambutannya menyampaikan bahwa, program yang ia bawa ke Kabupaten Situbondo merupakan program pemerintah pusat. Dalam rangka mengisi pembangunan di pedesaan, melalui pemerintahan Desa masing- masing.

“Di tahun 2022 yang akan datang, kami kedepankan program Bantuan Stimulan Perumahan swadaya (BSPS),” terangnya.

Untuk P3T-GAI, sambung Sumail, akan melakukan verifikasi dulu. Semoga program ini bisa diterima dengan baik, termasuk juga dengan pengawasannya.

“Program BSPS untuk tahun 2022 ini insyaallah akan di realisasikan sebanyak 1 500 unit untuk seluruh desa di kabupaten Situbondo,” ucapnya.

Sementara itu, Kades Sumberrejo, kecamatan Banyuputih, Izul Kholiq. Mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, dari rumah aspirasi Sumail Abdullah.

Dengan adanya program BSPS dan P3- TGAI yang akan berjalan, pemdes siap melaksanakan pekerjaan tersebut sesuai peraturan yang ada. Selain itu kami berharap untuk program BSPS, jika bisa tak hanya fisik dalam bentuk rumah saja.

” Namun selain berupa fisik, akan lebih bagus bila disertakan lampu penerangan dari tenaga surya. Sehingga beban masyarakat miskin akan berkurang,” pintanya.

Pewarta : Sony Haryono

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button