TNI Dan Polri

Kapolres Majene : Jadikan Masker Sebagai Tamengmu

Majene.Sulbar–Meski belum ada vaksin dari wabah Covid-19, namun sudah diketahui ada banyak cara menghindari ancaman virus tersebut salah satunya adalah dengan menerapkan pola hidup sehat serta mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah.

Penggunaan masker salah satunya adalah cara terampuh untuk menghindari penyebaran Covid-19, dimanapun, kapanpun saat beraktifitas diluar rumah masker harus tetap kita kenakan demi kita dan siapa saja.

“Masker harus menjadi senjata utama kita sebagai tameng untuk mengantisipasi ancaman covid 19, kemana-mana masker harus digunakan.”

Hal ini disebutkan langsung oleh Kapolres Majene AKBP Irawan Banuaji saat memberikan arahan kepada seluruh personilnya, Senin (5/10/20) di lapangan Apel Mapolres.

Masih kata Kapolres, jangan membuat ataupun mendukung kegiatan yang merusak upaya kita selama ini dalam menggalakkan penggunaan masker maupun jaga jarak.

Kawan-kawan kita yang sudah aktif melakukan operasi yustisi dilapangan jangan sampai tercoreng hanya karena segelintir oknum yang terekam camera tidak mengenakan masker khususnya saat berpakaian dinas.

Karena masyarakat akan menilai petugas, “putugas saja tidak pake masker ngapaian pakai masker,” jangan sampai hal-hal kecil membuat usaha kita menerapkan protokol kesehatan ditengah masyarakat jadi sia-sia, tegas Kapolres.

Intinya kita harus jadi contoh di tengah masyarakat dalam hal ini, ingatkan “Maskermu melindungiku, Maskerku melindungimu,” tutup Kapolres.

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button