KALBAR

Ngopi Bareng Ketua PN Sintang Dengan Awak Media Jalin Keakraban

BeritaNasional.ID, SINTANG, KALBAR – Ketua Pengadilan Negeri Sintang, Johanis Dairo Malo, silaturahmi melalui ngopi bareng bersama para Wartawan dari Ikatan Jurnalis Sintang (IJS) di Warkop Medan, Jln. PKP Mujahid pada Senin (30/8/2021).

Ketua Pengadilan Negeri Sintang, Johanis Dairo Malo, mengatakan bahwa, ngopi bareng bersama dengan para awak media tujuannya untuk meningkatkan sinergitas antara Lembaga yang Ia pimpin dengan para awak media di kabupaten Sintang.

“Saya sudah beberapa lama bertugas di kabupaten Sintang, ingin lebih akrab lagi dengan awak media. Sebelum ini juga pernah kami laksanakan koffe morning dengan para awak media,” ujar Johanis.

Dikatakannya, Pengadilan Negeri Sintang sangat terbuka, silahkan dikritik demi pelayanan publik yang lebih baik lagi, namun beri juga apresiasi kepada jajaran kami jika ada prestasi.

“Sinergitas antara lembaga hukum dengan media massa juga harus ditingkatkan, tujuannya agar publikasi yang disampaikan dapat menjadi edukasi, informasi bagi masyarakat,” paparnya.

Dirinya juga mengucapkan terimakasih atas kehadiran para awak media pada acara ngopi bareng tersebut.

Lingga selaku mewakili rekan-rekan wartawan mengatakan pihaknya berterima kasih pada Kepala PN Sintang yang telah menginisiasi ngopi bareng ini.

“Harapan kami kedepannya sinergitas antara lembaga hukum maupun lembaga pemerintahan yang lain dengan awak media semakin meningkat,” jelas Lingga.

Wartawan juga Dia katakan, ingin memberikan informasi, edukasi kepada masyarakat melalui pemberitaan yang berimbang, akuntabel dan akurat.

“Dengan terjalinnya hubungan yang baik antara lembaga pemerintahan dengan wartawan, tentu ini bukan mengurangi independensi media,” pungkas Lingga.

Hadir dalam acara ngopi bareng tersebut,
Ketua Pengadilan Negeri Sintang, Johanis Dairo Malo, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Sintang, Muhammad Zulqarnain, Hakim Satra Lumbantoruan, Hakim Rizky Indra Adi Prasetyo R, Hakim Muhammad Rifqi juga para awak media massa, cetak, online dan media elektronik.

Acara tersebut dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, karena pandemi covid-19 saat ini belum juga usai. (Fyan/Red)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button