Metro

Perbaiki Lingkungan Pesisir Mawasangka, Pemda Bakal Tanam Pohon Mangrove

BERITANASIONAL.CO.ID, BUTON TENGAH – Pemerintah Kabupaten Buton Tengah (Buteng) bakal menanam pohon mangrove di pesisir Pantai Balobone dan Napa Kecamatan Mawasangka.

Penanaman Pohon Mangrove tersebut merupakan upaya untuk memperbaiki kerusakan lingkungan karena penambangan pasir yang dilakukan oleh kelompok masyarakat Mawasangka.

“Kalau di amini nanti kami dari Dinas Lingkungan Hidup akan buat program penanaman mangrove,” tutur Kadis Lingkungan Hidup, H. Abdullah kepada awak media usai kegiatan sosialisasi di Gedung Serba Guna Desa Balobone, Senin (22/11/21)

Lanjut, Abdullah mengaku prihatin dengan kondisi pesisir Desa Balobone dan Napa yang makin parah karena aktivitas penambangan tak juga berhenti sampai saat ini.

“Saya sedih melihat kondisi ini, padahal kan dilarang oleh undang-undang juga dilarang oleh Tuhan,” ucapnya

Abdullah menambahkan, tingkat kesadaran masyarakat khususnya penambang pasir menjadi kendala Pemda untuk mengatasi masalah kerusakan lingkungan di pesisir Mwasangka meskipun berbagai upaya telah dilakukan.

“Upaya pemda itu sudah liar biasa, tapi tingkat kesadaran masyarakat masih rendah. Kalau upaya persuasif masih juga tidak di indahkan, maka kami akan bawa di jalur hukum.” pungkasnya (Win)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button