Sumatera

Perpusnag Lubuk Basung Raih Penghargaan Nasional Tiga Kali Berturut-turut

BeritaNasional.ID, AGAM SUMBAR – Perpustakaan Nagari (Perpusnag) Lubuk Basung tiga kali berturut-turut meraih penghargaan sebagai Perpustakaan Desa Terbaik Nasional Program Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial.

Wali Nagari Lubuk Basung, Darma Ira Putra menyebut sejak 2019 hingga 2021 perpustakaan nagari Lubuk Basung selalu terpilih sebagai perpustakaan desa terbaik dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia.

“Alhamdulillah, tiga tahun berturut-turut perpustakaan kami meraih penghargaan terbaik nasional. Atas predikat itu, kami sangat bersyukur dan bangga,” ujarnya, Selasa (8/3).

Menurutnya, raihan tersebut diperoleh tidak terlepas peran dan dukungan pengurus dan pengelola perpustakaan nagari. Meski telah berprestasi nasional, pihaknya masih terus berupaya keras untuk memajukan perpustakaan itu.

“Kami juga berharap kehadiran perpustakaan nagari dapat meningkatkan kegemaran membaca dan budaya literasi masyarakat di Lubuk Basung,” ucapnya.

Disebutkannya, hingga ini kunjungan ke perpustakaan nagari Lubuk Basung terbilang cukup ramai. Meski begitu, pihaknya terus memperkaya koleksi bahan bacaan perpustakaan.

Ditambahkan, dengan penghargaan yang diterima berturut-turut itu menjadi motivasi pengelola perpustakaan untuk menjadi lebih baik.

“Semoga prestasi ini dapat terus kita tingkatkan dan pertahankan untuk masa yang akan datang,” ujarnya. (RieL)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button