HeadlineNasional

Pimpin Upacara Hari Patriotik dan Tabur Bunga di TMP Kalibata, Fadel Usulkan Nama Bandara Jalaluddin Dirubah Jadi Bandara Nani Wartabone

BeritaNasional.ID, Jakarta – Wakil Ketua MPR RI Fadel Muhammad memimpin Upacara Peringatan Hari Patriotik ke 81 dan Tabur Bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta, Senin (23/1/2023).

Sebagaimana diketahui bahwa Hari Patriotik yang diperingati setiap tanggal 23 Januari ini merupakan momen bersejarah bagi rakyat Gorontalo dalam memproklamirkan kemerdekaan Gorontalo yang dipimpin oleh Nani Wartabone.

“Pada 23 Januari 1942 adalah hari yang sangat berarti, karena kita mendeklarasikan kemerdekaan Provinsi Gorontalo dari penjajah,”ujar Fadel Muhammad.

Ketua Umum Lamahu ini menilai sosok Nani Wartabone merupakan sosok yang sangat menghargai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan menjadi panutan bagi masyarakat di Gorontalo.

Bahkan hingga sampai saat ini, semangat perjuangan dari Nani Wartabone masih tetap dipegang teguh oleh masyarakat Gorontalo.

“Untuk itu, mari kita mengheningkan cipta untuk para pahlawan asal Gorontalo khususnya keluarga Nani Wartabone,” ujar Fadel seraya memimpin doa.

Dalam kesempatan itu Fadel Muhammad yang juga merupakan Anggota DPD RI Dapil Gorontalo ini mengusulkan agar nama Bandara Jalaluddin Gorontalo diganti namanya menjadi Bandara Nani Wartabone .

“Sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas jasa perjuangannya (Nani Wartabone,red), Saya mengusulkan agar nama Bandara Jalaluddin Gorontalo dirubah namanya menjadi Bandara Nani Wartabone,”tandasnya. (Noka)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button