Kalimantan Barat

Rayakan Ultah ke-49 Bupati, Kapolres Sekadau Harap Tingkatkan Sinergitas Bersama Polri

BeritaNasional.ID, SEKADAU KALBAR – Kapolres Sekadau AKBP Suyono, S.I.K., S.H., M.H didampingi Wakapolres Kompol Hoerrudin, S.I.K., M.H bersama PJU dan personel Polwan memberikan surprise kepada Bupati Sekadau, Aron, S.H yang berulang tahun ke-49 pada 3 Oktober 2023.

Kapolres Sekadau beserta rombongan tiba di kediaman Bupati di jalan Merdeka Selatan, Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir pada pagi tadi, Selasa (3/10/2023) sekira pukul 06.00 WIB.

Dalam suasana penuh keharmonisan, Kapolres Sekadau berserta rombongan menyanyikan lagu ulang tahun dan memberikan ucapan selamat kepada Bupati Sekadau. Bupati, yang terlihat terkejut dan bahagia, mengucapkan terima kasih atas kejutan yang diberikan.

Ia mengapresiasi Kapolres Sekadau beserta rombongan turut merayakan momen spesial tersebut dan berharap kerja sama yang baik antara pemerintah daerah dan kepolisian terus terjalin untuk memajukan Kabupaten Sekadau.

Kapolres Sekadau, AKBP Suyono, mengatakan, kami hadir disini untuk merayakan ulang tahun Bupati Sekadau yang ke-49 dengan tujuan untuk mempererat sinergi dan hubungan yang baik antara Polres dan pemerintah daerah.

“Kami berkomitmen untuk terus mendukung upaya pemerintah daerah dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan stabilitas di Kabupaten Sekadau. Selamat ulang tahun kepada Bupati Sekadau, semoga selalu diberikan kesehatan dalam memimpin daerah ini,” ujar Kapolres.

Acara kejutan ulang tahun ini merupakan bentuk apresiasi dan penghormatan dari jajaran Polres Sekadau kepada Bupati Sekadau atas dedikasi dan kerja kerasnya dalam membangun daerah.

Kehadiran Kapolres beserta rombongan di kediaman Bupati Sekadau juga sebagai wujud sinergitas dan kerja sama yang harmonis antara kepolisian dan pemerintah daerah dalam menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat. (Ar)

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button