MedanSumateraSumatera Utara

SMK Negeri 8 Medan Terima 684 Siswa Baru di PPDB Online Tahun 2023

BeritaNasional.ID, MEDAN SUMUT – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2023/2024 di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 8 (SMKN 8) Medan akan dibuka pada tanggal 20-24 Mei 2023 untuk tahap pertama (I) dengan pendaftaran secara online.

Kepala Sekolah SMK Negeri 8 Medan Drs. Hidup Simanjuntak, M.Si, melalui Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Loriati dan Koordinator Tata Usaha Iman menjelaskan total daya tampung yang disediakan yakni sebanyak 684 Siswa.

“SMK Negeri 8 Medan memiliki kuota atau daya tampung sebanyak 684 siswa tahun ini, ada 19 rombongan belajar (kelas),” kata Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Loriati dan Koordinator Tata Usaha Iman saat ditemui di sekolahnya Jalan Dr. Mansyur, Padang Bulan Selayang I, Kec. Medan Selayang, Kota Medan, Senin (15/5/2023).

Pihaknya menjelaskan, ada 4 program keahlian di SMK Negeri 8 Medan, seperti tata boga, tata busana, perhotelan, tata kecantikan kulit dan rambut. Pogram keahlian tersebut akan dibagi menjadi 19 rombongan belajar (rombel).

“Di SMKN 8 Medan ini ada 4 program keahlian, jadi anak-anak bisa memilih dengan keinginannya masing-masing. Program keahlian tersebut akan dibagi menjadi 19 rombel dengan rincian tata boga 7 rombel dengan kuota 252 siswa, tata busana 6 rombel dengan kuota 216 siswa, perhotelan 4 rombel dengan kuota 144 siswa, tata kecantikan kulit dan rambut 2 rombel dengan kuota 72 siswa,” Jelasnya.

Untuk penerimaan siswa baru di SMK Negeri 8 Medan dilaksanakan dalam 2 tahap. Tahap pertama (I) kuota atau jumlah daya tampung sebanyak 274 orang (40 persen) dengan rincian jalur afirmasi max 20%, jalur perpindahan orang tua dan anak guru max 5%, prestasi lomba 5% dan zonasi max 10%.

“Pendaftaran tahap pertama dimulai 20-24 Mei 2023 dan pengumuman 31 Mei 2023,” katanya.

Kemudian, untuk tahap kedua (II) penerimaan siswa baru melalui sistem prestasi nilai raport yang kuotanya 60% atau sebanyak 410 siswa. Untuk tahap kedua ini pendaftaran akan dibuka pada tanggal 9-16 Juni 2023 dan pengumuman 26 Juni 2023.

Pihaknya mengimbau agar seluruh calon peserta didik agar mempersiapkan persyaratan yang dibutuhkan.

“Sesuai persayaratan yang paling utama, siswa mempersiapkan dokumen yang dijelaskan lewat spanduk yang telah terpampang di depan sekolah,” katanya.

Dalam memberikan pelayanan kepada orang tua dan calon peserta didik, SMK Negeri 8 Medan juga mendirikan posko termasuk posko pengaduan. Posko tersebut nantinya akan melayani dan memberikan informasi kepada calon peserta didik.

“Semua posko kita sediakan termasuk posko pengaduan masyarakat jadi pihak sekolah siap membantu karena pelaksanaan PPDB ini dilakukan secara online,” pungkasnya.

Pihaknya mengimbau kepada seluruh siswa calon peserta PPDB Online 2023 agar hati-hati, teliti dan selektif disaat hendak melakukan pendaftaran agar tidak salah, sehingga bisa merugikan dirinya sendiri. (Kiel)

 

Lihat Selengkapnya

Related Articles

Back to top button